Suara.com - Pelatih Malut United Hendri Susilo punya kepercayaan diri yang tinggi bisa mengalahkan Persija Jakarta. Tentu saja ini menjadi catatan tersendiri bagi Macan Kemayoran agar waspada.
Malut United akan dijamu Persija Jakarta dalam pekan ketiga Super League 2025/2026 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (23/8/2025) sore.
Malut United bukan tim sembarangan karena banyak dihuni pemain-pemain berkualitas. Sama seperti Persija, legiun asing asal Brasil dominasi tim mereka.
Selain itu, Malut United juga punya modal bagus setelah di pekan pertama mampu mengalahkan Dewa United 3-1, kemudian menahan seri Bali United 3-3.
Hendri Susilo memastikan persiapan anak asuhannya untuk mengalahkan Persija sudah bagus. Kondisi Ciro Alves dan kawan-kawan juga siap tempur di laga besok.
"Barusan tadi kami selesai melakukan latihan terakhir. Kami sudah cek semua, termasuk ke dokter," katanya dalam konferensi pers jelang laga.
"Semua pemain dalam keadaan sehat dan semoga pemain bisa dalam keadaan siap tampil," sambung sang pemain.
Hendri sadar bukan perkara mudah mengalahkan Persija terlebih tampil di hadapan pendukungnya sendiri.
Modal Persija tidak kalah bagus setelah bantai Persita Tangerang dengan skor 4-0 di JIS pada pekan pertama dan menang telak tiga gol tanpa balas atas tuan rumah Persis Solo pekan lalu.
Baca Juga: Hasil Arema FC Vs Bhayangkara FC, Drama 3 Gol Singo Edan Menang
"Ini sepak bola ya. Artinya oke sampe 2 kali pertandingan dia absolut (menang) ya. Tapi di sepak bola, sesuatu bisa terjadi," ucapnya.
"Sampai saat ini, besok kami sudah sangat sangat siap menghadapi Persija. Kami sudah mempersiapkan segala sesuatunya, semoga apa yang sudah kami rancang berjalan baik di sini," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Hasil Arema FC Vs Bhayangkara FC, Drama 3 Gol Singo Edan Menang
-
Hasil Super League: PSM Makassar Tahan Semen Padang 1-1, Abu Kamara Pahlawan Juku Eja
-
Jebolan Ajax Amsterdam, Donny Warmerdam Resmi Perkuat Lini Tengah PSIM Yogyakarta
-
Link Live Streaming Dewa United vs Persik Kediri di Super League
-
Prediksi Susunan Pemain Dewa United vs Persik Kediri: Skuad Banten Warriors Diwaspadai Ong Kim Swee
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas