- Cristian Chivu melakukan rotasi besar di skuad Inter Milan saat melawan Slavia Praha.
- Yann Bisseck kembali ke susunan starter setelah pulih dari cedera
- Inter juga melakukan perombakan di lini tengah dan sayap, dengan Petar Sucic menggantikan Mkhitaryan
Suara.com - Inter Milan akan tampil dengan formasi berbeda saat menghadapi Slavia Praha di Liga Champions.
Pelatih Cristian Chivu dikabarkan akan melakukan tiga perubahan penting dalam susunan starter Nerazzurri, termasuk memberikan kesempatan perdana bagi striker muda Ange-Yoan Bonny.
Setelah berbulan-bulan menunggu, Bonny akhirnya mendapat kesempatan emas untuk tampil sejak menit awal.
Striker berusia 21 tahun asal Prancis itu diprediksi akan menggantikan Marcus Thuram di lini serang, berduet dengan kapten sekaligus bomber utama, Lautaro Martinez.
Bonny sebelumnya sudah menunjukkan potensinya ketika mencetak gol dalam kemenangan besar Inter atas Torino pada Agustus lalu.
Kini, Chivu tampaknya ingin memberi pengalaman lebih dengan menurunkannya di ajang prestisius Liga Champions.
Selain Bonny, nama Yann Bisseck juga masuk dalam daftar starter.
Bek asal Jerman itu terakhir kali tampil pada Agustus lalu saat Inter kalah 1-2 dari Udinese.
Cedera sempat membuatnya menepi, namun kini ia siap kembali memperkuat lini pertahanan Nerazzurri.
Baca Juga: Resmi! Dewan Kota Setujui Penjualan San Siro ke AC Milan dan Inter
Kehadiran Bisseck diharapkan bisa menambah variasi dan soliditas di sektor belakang, terutama menghadapi permainan cepat Slavia Praha.
Chivu juga akan menurunkan Petar Sucic di lini tengah, kemungkinan menggantikan Henrikh Mkhitaryan yang belakangan sering menjadi pilihan utama.
Rotasi ini diharapkan memberi energi baru bagi Inter untuk mendominasi permainan di area tengah lapangan.
Sementara itu, sektor sayap juga mengalami perombakan. Federico Dimarco yang tampil impresif dari bangku cadangan saat melawan Cagliari akan menggantikan Carlos Augusto di sisi kiri.
Sedangkan di kanan, Denzel Dumfries akan kembali mengisi pos utama, menggeser Luis Henrique.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
-
Resmi! Dewan Kota Setujui Penjualan San Siro ke AC Milan dan Inter
-
Prediksi Skor Galatasaray vs Liverpool: The Reds Coba Bangkit!
-
Prediksi Skor AS Monaco vs Manchester City: Misi Khusus Erling Haaland Cs?
-
Prediksi Skor Arsenal vs Olympiakos: Meriam London Sedang Panas
-
Prediksi Skor Atletico Madrid vs Eintracht Frankfurt: Adu Tajam2Tim Usai Pesta Gol
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop