- Di bawah asuhan Cristian Chivu, Inter menunjukkan performa meyakinkan dengan kemenangan telak 4-1 atas Cremonese.
- Golnya ke gawang Cremonese membuat Lautaro mencapai 158 gol untuk klub, menyamai legenda Luigi Cevenini
- Dalam debutnya sebagai starter di Serie A, Bonny mencatat satu gol dan tiga assist
Suara.com - Inter Milan tampil ganas di pekan keenam Serie A 2025/2026. Bermain di Giuseppe Meazza, Minggu (5/10/2025) dini hari WIB, tim asuhan Cristian Chivu menghancurkan tamunya, Cremonese, dengan skor telak 4-1.
Kemenangan ini bukan hanya memperpanjang tren positif Inter, tapi juga mengakhiri catatan tak terkalahkan Cremonese yang tak diperkuat kiper Timnas Indonesia, Emil Audero.
Sejak menit pertama, Inter menunjukkan niat besar untuk menang.
Mereka menekan tinggi dan nyaris membuka keunggulan cepat lewat Davide Frattesi di menit pertama.
Namun, hanya butuh tujuh menit bagi Lautaro Martinez untuk mencatatkan namanya di papan skor.
Menerima umpan matang dari Ange-Yoan Bonny, sang kapten Inter menuntaskannya dengan penyelesaian klinis.
Gol sempat ditinjau VAR, tapi tetap disahkan.
Inter tak mengendurkan tekanan. Gelombang serangan terus datang dari kombinasi Dimarco, Mkhitaryan, dan Barella.
Kiper pengganti Emil Audero, Silvestri sebenarnya sempat tampil gemilang menahan beberapa peluang berbahaya, tapi tak mampu membendung dominasi Nerazzurri.
Baca Juga: Kiper Serie A Emil Audero Absen Jaga Gawang Timnas Indonesia, Kluivert: Sebuah Kehilangan Besar!
Menit ke-38, Bonny menambah keunggulan lewat assist Dimarco. Inter menutup babak pertama dengan skor 2-0.
Memasuki babak kedua, permainan Inter semakin solid. Pada menit ke-56, Dimarco mencetak gol ketiga melalui tendangan jarak jauh indah setelah memanfaatkan umpan Bonny. Satu menit berselang, Barella ikut mencatatkan namanya di papan skor.
Gol ini kembali diawali aksi Bonny yang mencatat tiga assist dan satu gol dalam laga debutnya sebagai starter di Serie A — sebuah catatan luar biasa.
Setelah unggul empat gol, Inter menurunkan tempo, namun tetap mengontrol permainan.
Cremonese hanya bisa memperkecil ketertinggalan di menit ke-87 lewat Bonazzoli, memastikan laga berakhir dengan skor 4-1 untuk Inter Milan.
Dengan hasil ini, Inter menyamai poin trio Milan, Napoli, dan Roma di puncak klasemen sementara.
Berita Terkait
-
Kiper Serie A Emil Audero Absen Jaga Gawang Timnas Indonesia, Kluivert: Sebuah Kehilangan Besar!
-
Emil Audero Absen, Patrick Kluivert Tetap Tenang: Maarten Paes Baik-baik Saja
-
Detik-detik Menegangkan Absennya Emil Audero, Bermula dari Sambungan Telepon
-
Emil Audero Absen Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Breaking News! Patrick Kluivert Coret Emil Audero
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
Terkini
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Kebijakan Nyeleneh Trump Bisa Gagalkan Haiti dan Iran Main di Piala Dunia 2026?
-
Tak Nongol di Konpres PSSI, Jordi Cruyff Makan Gaji Buta atau Sudah Cabut dari Indonesia?
-
Adu Kesiapan Timnas U-22 vs Negara Tetangga Jelang SEA Games 2025: Siapa Paling Menjanjikan?
-
Timur Kapadze Coret? Calon Pelatih Timnas, Mengerucut Bojan Hodak atau Heimir
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto Singgung Soal Road Map
-
Terkuak Alasan PSSI Ogah Umumkan Identitas 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI: Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Ada, Tapi Namanya Jangan Disebut Yah...