Bola / Bola Indonesia
Kamis, 23 Oktober 2025 | 17:43 WIB
Situasi kontrak Mees Hilgers di FC Twente semakin memanas. Bek Timnas Indonesia ini menolak tawaran kontrak baru dari klub yang telah membesarkan namanya sejak kecil. [Dok. IG Mees Hilgers]
Baca 10 detik
  • FC Twente dikabarkan sudah mencoba memecah kebuntuan dengan menawarkan perpanjangan kontrak pekan lalu.
  • Namun hingga kini, sikap 'banting pintu' dari pihak Hilgers hingga tidak ada tanggapan.
  • Meski kecewa, Streuer menegaskan pintu masih terbuka jika Hilgers berubah pikiran.

Suara.com - Situasi kontrak Mees Hilgers di FC Twente semakin memanas. Bek Timnas Indonesia ini menolak tawaran kontrak baru dari klub yang telah membesarkan namanya sejak kecil.

Akibatnya, pembicaraan antara kedua pihak kini menemui jalan buntu.

FC Twente dikabarkan sudah mencoba memecah kebuntuan dengan menawarkan perpanjangan kontrak pekan lalu.

Namun hingga kini, sikap 'banting pintu' dari pihak Hilgers hingga tidak ada tanggapan.

“Jelas ini mengecewakan,” ujar Jan Streuer, direktur teknik FC Twente, kepada De Tubantia.

“Kami sebenarnya berharap adatawaran balasan dari pihak pemain. Tapi kalau pemainnya memang tidak mau, ya sudah, selesai. Sekarang kami hanya bisa menunggu bursa transfer berikutnya dan melihat apa yang terjadi.”

Meski kecewa, Streuer menegaskan pintu masih terbuka jika Hilgers berubah pikiran.

“Kalau dia nanti mau bicara lagi, kami siap. Tapi untuk sekarang, situasinya jelas, kami tak bisa memaksa.”

Sebelumnya, Dominique Scholten, direktur umum FC Twente, mengungkap bahwa sejak awal pihak Hilgers sudah menunjukkan niat untuk meninggalkan klub.

Baca Juga: Jelang FIFA Matchday November, Timnas Indonesia Masih Tanpa Pelatih dan Lawan

Dalam pertemuan terakhir pada Mei lalu, agen pemain itu bahkan menyampaikan keyakinannya bisa membawa Hilgers ke klub lain.

“Agen Hilgers secara harfiah mengatakan bahwa ia 100 persen yakin bisa mencarikan klub baru untuk Mees,” ungkap Scholten.

Karena itu, FC Twente bergerak cepat di bursa transfer dan merekrut Stav Lemkin serta Robin Propper untuk memperkuat lini belakang.

Posisi Hilgers kini tak lagi aman di skuad utama, bahkan ia juga kehilangan tempat di Timnas Indonesia setelah minim menit bermain di klub.

Twente tak ingin kehilangan pemain akademinya tanpa kompensasi, sementara Hilgers tampak berkeras untuk pergi secara gratis saat kontraknya habis musim panas nanti.

“Ini situasi di mana semua pihak kalah,” tulis media Belanda Tubantia.

Load More