Bola / Liga Inggris
Sabtu, 08 November 2025 | 21:40 WIB
Hasil Tottenham vs Manchester United: Matthijs de Ligt Selamatkan Setan Merah dari Kekalahan. [Dok. IG Manchester United]
Baca 10 detik
  • Tottenham dan Manchester United bermain imbang 2-2 dalam duel penting perebutan empat besar.
  • Bryan Mbeumo kembali mencetak gol, tetapi Mathys Tel dan De Ligt jadi penentu hasil akhir.
  • Spurs membalikkan keadaan, namun MU menyelamatkan satu poin lewat gol pojok di menit akhir.

Salah satunya terlihat saat Richarlison memilih mengoper ke Brennan Johnson yang berada dalam posisi offside, padahal Odobert berdiri bebas di sisi lain.

Ruben Amorim mencoba menahan tekanan dengan memasukkan tiga pemain sekaligus pada menit ke-72.

Keputusan Thomas Frank memasukkan Mathys Tel pada menit ke-80 terbukti jitu.

Baru empat menit di lapangan, penyerang muda itu langsung mencetak gol penyama kedudukan setelah menerima umpan Destiny Udogie.

Dengan membelakangi gawang dan dijaga ketat De Ligt, Tel mampu memutar badan dan menembak tanpa bisa dihentikan Lammens.

Tidak lama berselang, Tottenham berbalik unggul. Penyelesaian akhir yang mengarah mulus ke gawang membuat Lammens hanya berdiri terpaku ketika bola meluncur masuk dan mengubah skor menjadi 2-1.

Saat publik tuan rumah siap merayakan kemenangan, Manchester United justru mencuri satu poin.

Sebuah sepak pojok di masa injury time disambar Matthijs de Ligt dengan sundulan telak, menutup laga dengan skor 2-2.

United memperpanjang catatan tak terkalahkan mereka di liga, sementara Tottenham kembali gagal mempertahankan keunggulan di hadapan pendukung sendiri.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-11, 8-9 November 2025

Load More