- Gelandang serang Barcelona, Dani Olmo, mengalami dislokasi bahu kiri saat laga kontra Atletico Madrid.
- Cedera tersebut diprediksi membuat Olmo absen sekitar satu bulan dan melewatkan enam pertandingan penting.
- Barcelona juga khawatirkan kondisi Pedri setelah mengalami benturan, meski ia mengindikasikan kondisinya baik pasca laga.
Suara.com - Barcelona kembali dihantui badai cedera. Klub Catalan resmi mengonfirmasi bahwa gelandang serang andalan mereka, Dani Olmo, harus menepi selama sekitar satu bulan setelah mengalami dislokasi bahu kiri dalam kemenangan 3-1 atas Atletico Madrid.
Olmo tampil gemilang di laga tersebut. Ia mencetak gol kedua Barcelona yang menjadi momentum kebangkitan tim setelah tertinggal lebih dulu.
Namun, kebahagiaan itu tak berlangsung lama. Dalam proses mencetak gol, Olmo terjatuh dengan posisi tidak ideal dan langsung merasakan sakit hebat pada bahunya.
Pemain berusia 27 tahun itu langsung digantikan dan terlihat meninggalkan lapangan dengan ekspresi frustrasi.
Padahal, Olmo sedang berada dalam performa impresif, setelah sebelumnya memborong dua gol ke gawang Deportivo Alavés akhir pekan lalu.
Lewat pernyataan resmi di platform X, Barcelona menjelaskan bahwa Olmo menjalani pemeriksaan medis dan diputuskan menjalani perawatan konservatif tanpa operasi.
Diagnosa tersebut membuat Olmo diprediksi absen selama satu bulan, periode yang sangat krusial bagi perjalanan Barca di berbagai kompetisi.
Dengan durasi pemulihan tersebut, Olmo dipastikan melewatkan enam pertandingan.
Di La Liga, ia akan absen kontra Real Betis (tandang), Osasuna (kandang), Villarreal (tandang), dan derby panas melawan Espanyol (tandang).
Baca Juga: Direktur Olahraga Barcelona Bantah Kemungkinan Lionel Messi Kembali
Selain itu, Olmo juga tak akan ambil bagian dalam babak 32 besar Copa del Rey serta laga penting Liga Champions menghadapi Eintracht Frankfurt di Camp Nou.
Barcelona berharap Olmo sudah pulih tepat waktu untuk tampil pada semifinal Supercopa de España melawan Athletic Bilbao di Arab Saudi pada 7 Januari 2026.
Olmo bukan satu-satunya pemain yang membuat Barca cemas dalam laga kontra Atletico.
Pedri juga mengalami benturan dan harus ditarik keluar hanya delapan menit setelah Olmo keluar lapangan.
Pedri sebelumnya sudah absen selama sebulan akibat cedera, sehingga kekhawatiran kembali mencuat.
Namun gelandang 23 tahun itu segera meredakan kekhawatiran fans. Usai laga, ia mengunggah foto perayaan gol Raphinha dengan caption singkat, "semua aman!”
Berita Terkait
-
Direktur Olahraga Barcelona Bantah Kemungkinan Lionel Messi Kembali
-
Tinggalkan Arsenal, Mikel Arteta ke Barcelona?
-
Hasil Lengkap Liga Spanyol Pekan Ke-19: Klasemen Hingga Top Skor
-
Barcelona Dikabarkan Amankan Eric Garcia dari Incaran PSG, Perpanjangan Kontrak 5 Tahun Tuntas
-
Lionel Messi Comeback ke Barcelona?
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Cerita Legenda Liverpool Jatuh Miskin, Investasi Kopi Berujung Utang Rp30 Miliar
-
Persija Belum Tentu Mainkan Dua Pemain Asing Baru? Ini Kata Mauricio Souza
-
Kecintaan Calon Bek AC Milan Juwensley Onstein kepada Sang Kakek yang Kelahiran Medan
-
Ribuan Fans Manchester United Siap Turun ke Jalan, Tuntut Sir Jim Ratcliffe Angkat Kaki
-
Marcel Desailly Peringatkan Chelsea, Cole Palmer Bisa Hengkang Jika Ambisi Tak Sejalan
-
Eks Bomber Chelsea Diego Costa Sindir Antonio Conte, Puji Setinggi Langit Jose Mourinho
-
Statistik Calon Bek AC Milan Juwensley Onstein Pemain Keturunan Indonesia
-
Prancis Tolak Wacana Boikot Piala Dunia 2026, Sepak Bola Pemersatu Bukan Arena Konflik Politik
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Gagal Dapatkan Manuel Ugarte, Ajax Alihkan Bidikan ke Gelandang Arsenal Christian Norgaard