- Donyell Malen telah tiba di Bandara Ciampino, Roma, untuk bergabung dengan AS Roma pada bursa transfer musim dingin Serie A.
- Malen didatangkan AS Roma dari Aston Villa dengan status pinjaman, termasuk opsi pembelian yang bisa menjadi kewajiban.
- Agenda selanjutnya Malen adalah tes medis pada hari Jumat sebelum penandatanganan kontrak resmi dengan Giallorossi.
Suara.com - AS Roma resmi menyambut kedatangan Donyell Malen. Penyerang asal Belanda itu telah mendarat di Bandara Ciampino, Roma, dan siap memulai petualangan barunya bersama klub ibu kota Italia tersebut pada bursa transfer musim dingin Serie A.
Malen tiba dengan mengenakan outfit serba hitam dan senyum lebar.
Ia menyapa para pendukung yang menunggunya dengan mengangkat jempol serta melayani swafoto.
“Forza Roma,” ucap pemain berusia 26 tahun itu sesaat setelah menginjakkan kaki di Roma seperti dilansir dari calciomercato
Agenda terdekat Malen adalah menjalani tes medis pada Jumat (waktu setempat) sebelum menandatangani kontrak resmi bersama Giallorossi.
AS Roma mendatangkan Malen dengan status pinjaman dari Aston Villa, disertai opsi pembelian yang bisa berubah menjadi kewajiban apabila tim asuhan Gian Piero Gasperini lolos ke Liga Champions atau Liga Europa.
Kepindahan Malen ke Roma sejatinya bukan cerita baru.
Namanya sudah masuk radar Giallorossi sejak musim panas 2024, ketika ia masih memperkuat Borussia Dortmund.
Saat itu, Roma sempat melakukan pendekatan awal dengan klub dan agen sang pemain, namun transfer tak kunjung terwujud.
Baca Juga: AS Roma Tersingkir dari Coppa Italia Setelah Kalah Dramatis 2-3 Melawan Torino di Stadion Olimpico
Kehadiran Donyell Malen dinilai cocok dengan kebutuhan Gasperini.
Pelatih Roma itu menginginkan pemain berpengalaman dan fleksibel di lini depan. Malen memiliki rekam jejak bermain di Belanda, Jerman, dan Inggris, menjadikannya sosok yang matang secara taktik.
Secara teknis, Malen bisa dimainkan sebagai penyerang tengah maupun penyerang sayap kiri, memberi variasi opsi serangan bagi Roma. Kecepatan, kemampuan duel satu lawan satu, serta naluri mencetak gol menjadi keunggulan utama eks bintang PSV Eindhoven tersebut.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
-
AS Roma Tersingkir dari Coppa Italia Setelah Kalah Dramatis 2-3 Melawan Torino di Stadion Olimpico
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Hadirkan Mimpi Buruk untuk Jay Idzes, AS Roma Meroket ke Posisi Ketiga
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Emil Audero Hingga Jay Idzes Terancam Dicoret dari Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 karena...
-
Jagokan Juventus Raih Scudetto, Kiper Timnas Indonesia Emil Audero Kirim Sinyal Ingin Kembali?
-
Gebrakan Transfer Super League, Persik Kediri Resmi Rekrut Mantan Gelandang Arsenal
-
Semen Padang Rekrut 8 Pemain Asing Baru untuk Putaran Kedua BRI Super League
-
Inter Milan Jadi Campione d'Inverno, Chivu: Ah Gak Penting, Scudetto Tujuan Utama
-
Chelsea Kalah dari Arsenal, Liam Rosenior Kerepotan Redam Emosi Enzo Fernandez
-
Seruan Boikot Piala Dunia 2026 Menggema, FIFA Gak Berani Bersuara
-
Resmi! TikTok Jadi Mitra FIFA Piala Dunia 2026: Ada Prediksi Skor hingga Fitur AR
-
Cetak Gol dan Bawa Arsenal Sikat Chelsea, Gyokeres Terlihat Tak Suka, Ada Apa?
-
Senyum Semringah Pemain Manchester United Saat Carrick Pimpin Latihan Perdana