- Manchester United memilih Michael Carrick sebagai pelatih kepala hingga 2026, mengungguli Ole Gunnar Solskjaer.
- Solskjaer memberikan dukungan penuh kepada Carrick setelah penunjukan, menegaskan hubungan baik mereka tetap terjaga.
- Carrick meraih hasil impresif dalam debutnya dengan memenangkan Derby Manchester, meningkatkan kepercayaan diri timnya.
Suara.com - Hubungan baik antara Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick tetap terjaga meski keduanya sempat bersaing memperebutkan kursi pelatih Manchester United.
Carrick mengungkapkan bahwa Solskjaer secara langsung menghubunginya dan memberikan dukungan penuh setelah United memilih Carrick sebagai pelatih kepala hingga akhir musim 2025/2026.
Manchester United resmi menunjuk Carrick mengungguli Solskjaer dalam proses penunjukan pelatih sementara.
Keputusan tersebut langsung terbayar manis setelah Carrick mengawali debutnya dengan hasil impresif, yakni memenangi Derby Manchester pada akhir pekan lalu.
Carrick dan Solskjaer memiliki hubungan dekat setelah bekerja bersama hampir tiga tahun ketika Solskjaer menjabat sebagai manajer Setan Merah.
Ikatan tersebut, menurut Carrick, masih terjaga dengan sangat baik hingga saat ini.
“Saya berbicara dengannya. Kami sangat dekat dan sudah melalui banyak hal bersama, jadi dia sepenuhnya mendukung saya, seperti yang Anda harapkan,” ujar Carrick dilansir dari Dailymail.
Carrick juga menegaskan rasa hormatnya kepada Solskjaer, yang dinilainya sebagai sosok penting dalam karier kepelatihannya.
“Dia orang yang luar biasa dan saya sangat menghormatinya. Dia mendoakan yang terbaik dan senang dengan hasil yang kami dapatkan,” lanjut Carrick.
Baca Juga: Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
Ketika ditanya apakah ia akan meminta saran kepada Solskjaer selama menangani United, Carrick tidak menutup kemungkinan tersebut. Namun, ia menegaskan tetap ingin mandiri dalam mengambil keputusan.
“Saya punya banyak teman di berbagai tempat yang bisa saya hubungi jika perlu. Saya bukan tipe yang sering merepotkan orang lain, tapi Ole pasti ada jika saya membutuhkannya,” kata Carrick.
Tantangan berikutnya bagi Carrick adalah laga tandang melawan Arsenal di Emirates Stadium pada malam ini.
Meski pernah menaklukkan Arsenal dalam periode singkatnya sebagai caretaker pada 2021, Carrick menilai catatan tersebut tidak relevan dengan kondisi saat ini.
“Pertandingan tiga atau empat tahun lalu sudah berlalu. Itu bagian dari masa lalu,” ujarnya.
Carrick menegaskan bahwa kepercayaan dirinya saat ini datang dari proses yang ia jalani bersama staf dan para pemain sejak ditunjuk sebagai pelatih kepala.
Berita Terkait
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur
-
Debut Kai Rooney di Hadapan Michael Carrick, Wayne Rooney Ungkap Rasa Bangga
-
Prediksi Super Big Match Arsenal vs Manchester United: Ujian Berat Setan Merah di Emirates
-
Haaland Mandul dan 4 Alasan Kuat Pep Guardiola Diminta Mundur dari Manchester City
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta
-
Bojan Ungkap Alasan Persib Tak Rekrut Banyak Pemain Baru, Layvin Kurzawa Batal Gabung?
-
Jadwal TV dan Cara Nonton Link Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak Malam Ini Pukul 19:00 WIB
-
Skandal Presiden FIFA, Diprotes Harga Tiket Piala Dunia 2026 Kemahalan Malah Hina Suporter Inggris
-
Tiket Final Piala Dunia 2026 Tembus Rp3,6Miliar, Infantino: Di Resale Bisa Lebih Mahal