Suara.com - Bank Rakyat Indonesia (BRI), Kantor Cabang Prabumulih di Sumatera Selatan menyalurkan klaim asuransi Davestera senilai Rp210 juta kepada ahli waris Haryanto, nasabah yang meninggal dunia.
Penyerahan uang pertanggungan klaim asuransi atas nama almarhum Haryanto, nasabah pinjaman dari BRI KC Prabumulih, dilakukan langsung kepada istri almarhum didampingi pimpinan SBM BRI BO Prabumulih, kata Regional CEO BRI Palembang Kusdinar Wiraputra di Palembang, Rabu (16/10/2024) kemarin.
Menurutnya, penyerahan klaim asuransi Davestera kepada istri nasabah yang meninggal dunia itu bertujuan untuk meringankan duka keluarga yang ditinggal nasabah tersebut.
Almarhum Haryanto merupakan nasabah pinjaman kredit dan mengikuti asuransi dari BRIlife.
"Semasa hidupnya nasabah mengikuti asuransi Davestera premi Rp6 juta/tahun. Almarhum sudah melakukan pembayaran premi dua kali berjalan tahun ketiga, maka BRIlife wajib membayarkan 100 persen dari uang pertanggungan yang disepakati oleh nasabah," ujarnya, dikutip dari Antara.
Produk Davestera dari BRIlife merupakan produk unit link yang memberikan manfaat tutup usia yakni uang pertanggungan dan nilai investasi kepada ahli waris. Nilai investasi ini juga mencakup maturity atau jatuh tempo, yaitu nilai investasi dan asuransi tambahan sesuai kebutuhan nasabah (kesehatan, kecelakaan, dan pembebasan premi).
“Jadi asuransi ini sangat bermanfaat untuk keluarga nasabah, apabila terjadi risiko tutup usia dan bisa menjadi pengamanan aset,” katanya lagi.
Sebelumnya pada tanggal 10 Oktober 2024, BRI Kantor Cabang Kayu Agung juga memberikan klaim Asuransi Aurora Plus dan uang Rp50 juta kepada ahli waris salah satu nasabah kredit yang mengalami musibah meninggal dunia atas nama Ali Rusman (49).
Klaim asuransi itu diserahkan langsung kepada ahli warisnya (istri) nasabah oleh Pimpinan Cabang BRI BO Kayu Agung Syafrizal di Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, kata Kusdinar Wiraputra.
Baca Juga: Syarat Ganti Kartu ATM BRI, Rusak Atau Kadaluwarsa
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Cara Kurban Idul Adha Lewat BRImo, Ini Kelebihannya
-
Promo Sepatu Porteegoods, Lebih Murah dengan Diskon dari BRI!
-
BRI Peduli Fasilitasi Sertifikasi Halal bagi UMKM, Dukung Memperluas Akses Pasar
-
BRInita BRI Peduli Raih Apresiasi Internasional, Bukti Penghargaan Pemberdayaan Perempuan
-
Haji Nyaman, Keluarga Tenang dengan Promo RoaMAX Haji Telkomsel di BRImo
-
Tabung Dana Pensiun di BRImo dan Dapatkan Bonus Saldo dan Keuntungan Melimpah!
-
Diskon Hingga 53 Persen Pembelian Paket Internet IM3 di BRImo, Cek Infonya!
-
Bunga Pindar BRI Ceria, Flat dan Ringan Cocok untuk Gaya Hidupmu
-
Mobil Rusak Karena Banjir, Ajukan Pinjaman Perbaikan ke BRI Aja!
-
Cicilan KUR BRI untuk Pinjaman Modal Usaha Rp70 Juta