Band Ungu sepertinya kejar target dalam penggarapan album terbarunya, Mozaik. Usai menyelesaikan single berjudul Berteman Sepi, band yang dianggotai vokalis Pasha, gitaris Enda, gitaris Onci, drummer Roman dan bassist Makki itu langsung bikin video klip untuk single Aku Tahu.
"Ini single kedua dari album Mozaik judulnya Aku Tahu. Memang cuaca lagi nggak bagus, tapi alhamdulillah cuaca hari ini mendukung jadi lancar-lancar aja," ujar Pasha di sela pembuatan video klip di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Rabu (11/2/2015).
Pengerjaan karya terbaru yang kelihatannya sengaja berburu dengan waktu ini dikaitkan dengan Pasha yang mencalonkan diri jadi Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah. Namun, Pasha tak menganggap pekerjaan di Ungu yang cukup padat tak berdampak dengan pencalonannya/
"Aman. Baik, nggak masalah kok (dengan pencalonannya). Apa pun pilihan masing-masing personel pasti didukung," ungkap pemilik nama asli Sigit Purnomo Syamsuddin Said itu
Kemudian, ayah dari lima anak itu ditanya lagi komitmennya di band jika ia terpilih jadi Walikota Palu."Di mana pun kita Insya Allah tidak akan terpisahkan," tandas Pasha yang membantah gosip Ungu akan bubar jika ia menjabat Walikota Palu.
Pasha lahir di Donggala, Sulawesi Tengah, pada 27 November 1979. Saat ini ia memiliki lima anak dari kedua pernikahannya. Hasil pernikahan dengan mantan istrinya, Okkie Agustina, ia memiliki tiga anak; Kisya Alvaro Putra Sigit, Shakinah Azalea Napasha, dan Nasha Anaya Putri Valentina Pasha. Lalu pernikahannya dengan Adelia Wilhelmina melahirkan dua anak; Dewa Hikari Zaidan Ibrahim dan Sakha Dyandra Sultan Yusuf.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar