Suara.com - Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2015 resmi dibuka oleh Duta Besar Republik Korea Cho Tai-Young. Dalam acara itu hadir pula aktris cantik asal Korea Park Bo-Young.
"Saya bangga bangga bisa menyapa penggemar Indonesia hari ini dan datang di acara KIFF ini," ujar Bo Young di CGV Blitz Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (28/10/2015) malam.
Dalam prosesi peresmian KIFF, Bo Young mengaku bangga dengan hubungan baik Indonesia dan Korea Selatan. Dia juga mengucapkan terimakasih karena diterima dengan baik.
"Lewat KIFF saya berharap kebudayaan Korea-Indonesia menjadi lebih dekat. Saya berterima kasih pada fans di Indonesia, juga Rio (Dewanto) dan Reza (Rahadian) yang telah menyambut saya di sini. Saya bangga hari ini datang ke sini. Terima kasih," tutup Bo Young.
Usai peresmian KIFF, seluruh tamu undangan dan media dipersilakan untuk menyaksikan film asal Korea berjudul Collective Invention, yang dibintangi oleh Bo Young yang dipilih menjadi pembuka di gelaran KIFF tahun ini.
Toal ada 21 film yang akan diputar di KIFF. 16 film Korea, 4 film Indonesia, dan satu film yang masih dirahasiakan judulnya. KIFF sendiri berlangsung mulai 28 Oktober hingga 1 November mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
5 Outfit Dinner Malam Tahun Baru ala Park Bo Young buat Look Fresh dan Manis
-
Ulasan Our Unwritten Seoul: Drama Urban tentang Pencarian Jati Diri
-
Ada Park Bo Young, Drama Korea Gold Land Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
6 Rekomendasi Drama Korea Hits Park Bo Young, Segera Tayang Our Unwritten Seoul
-
Berperan Ganda, Park Bo Young Ungkap Perannya di Our Unwritten Seoul
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Alasan Jule Lepas Jilbab, Bukan Karena Masalah Rumah Tangga
-
Jule Samakan Pernikahan dengan Kontrak Bisnis: Jangan Nikah Muda, Senang-Senang Dulu
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas