Suara.com - Roby Satria sejauh ini bisa disebut begitu beruntung, karena tak dikeluarkan dari grup bandnya, Geisha, meski telah ditangkap polisi terkait kasus narkoba. Padahal, ini adalah kali kedua gitaris tersebut tersandung kasus kepemilikan barang haram.
"Kalau dibilang mengeluarkan Roby, sampai sekarang nggak ada niatan untuk mengeluarkan Roby. Kita masih support Roby," kata Momo, sang vokalis, saat menggelar jumpa pers di kantor Musica Studio, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (27/11/2015).
Menurut Momo, keputusan untuk tetap mempertahankan Roby bukanlah lantaran pihak manajemen yang begitu lembek (soal ketegasan aturan). Justru menurutnya, para personel Geisha sendiri begitu marah mengetahui Roby ditangkap lagi. Namun begitu, bukan berarti mereka akan mengeluarkan Roby begitu saja.
"Pertimbangannya (tetap mempertahankan Roby) adalah kita awal berlima. Jadi, apa pun itu masalah harus dihadapi. Kejar prestasi kita terus. Nggak ada kepikiran keluarkan Roby. Kita dukung Roby kembali ke sini," ujar Momo lagi.
Untuk sementara waktu saat ini, posisi Roby di Geisha akan diisi oleh additional player. Kondisi ini sama seperti ketika Roby terjerat kasus narkoba pada 2014 lalu.
Diketahui, Roby ditangkap tim buser Polsek Kuta Utara di Hotel Aston, Denpasar, Bali, Jumat (20/11/2015) dini hari lalu, terkait kasus kepemilikan ganja. Sebelumnya, dia pernah divonis satu tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 2014 lalu untuk kasus yang sama.
Berita Terkait
-
Lagu Mangu Fourtwnty Viral Lagi, Berkah Tak Terduga dari Indonesian Idol
-
7 Artis Tersandung Kasus Narkoba Tiga Kali Bahkan Lebih, Fariz RM Sudah Empat Kali
-
Selamat! Istri Roby Geisha Hamil Anak Pertama
-
Kisruh dengan Momo Geisha, Roby Satria Tantang Boy William Begini
-
Roby Satria Merasa Difitnah soal Mengeluarkan Momo Secara Sepihak dari Geisha
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Dibocorkan Hotman Paris, Razman Arif Nasution Siap-siap jadi Tersangka Lagi di Kasus Lain
-
Ajak Rayakan Masa SMA di Bioskop, Film "Rangga & Cinta" Tayang Mulai 2 Oktober 2025
-
Dituding Permainkan Gugatan Wanprestasi, Pengacara Nikita Mirzani Semprot Balik Pihak Reza Gladys
-
Ahmad Dhani Ganti Lirik Lagu Madu Tiga Saat Manggung, Buat Maia Estianty?
-
Pengacara Reza Gladys Merasa Dipermainkan Usai Nikita Mirzani Cabut Gugatan Lagi
-
Hotman Paris Tak Peduli Razman Dirawat di Malaysia, Sarankan Sang Pengacara Pulang ke Kampung
-
Harta Anak Raib Dijarah, Uya Kuya Minta Maaf ke Cinta dan Nino
-
Pidato Kahiyang Ayu Diangkap Tak Ada Isinya, Dibandingkan dengan Arumi Bachsin yang Memukau
-
Tak Lagi Wara-wiri di TV, Lidya Pratiwi Kini Jadi YouTuber Kuliner
-
Musuh Bebuyutannya Divonis 1,5 Tahun Penjara, Hotman Paris Pikirkan Nasib Istri-Istri Razman