Suara.com - Shandy Aulia memiliki hubungan persahabatan dengan Angel Karamoy yang kini sedang mengalami carut-marut rumah tangga dengan Steven Rumangkang.
Bahkan, di tengah kejaran media, Angel sempat bertemu dengan Shandy. Hal itu diperlihatkan oleh Shandy melalui akun Instagram yang memajang foto mereka berdua. Foto itu terlihat mata Angel yang sembab seperti usai menangis deras.
Kali ini, Shandy menulis sebuah nasehat pernikahan di samping foto mesra dengan suaminya, David Herbowo. Diduga, untaian kata-kata berisi pandangan soal pernikahan itu masih ada hubungannya dengan rumah tangga Angel yang kini kian keruh setelah foto mesra bintang sinetron Masalembo itu dengan Pasha “Ungu” diberitakan berbagai media.
“Bagi kami pernikahan adalah sebuah perjuangan cinta yang akan terus menerus belajar dan belajar hingga maut memisahkan. Terkadang pelajaran didalam pernikahan terasa sangat susah dan sangat amat sulit di mengerti,” tulis Shandy di awal paragraph.
“Diperlukan kesabaran kerendahan hati dan latihan untuk setiap harinya dipelajari kembali di ulang dan diperbaiki. Tuhan mempersatukan dua anak manusia untuk dapat berjuang bersama menghadapi situasi apapun. Tetapi ada kalanya kita di hadapkan oleh pasangan yang sedang hilang kendali. di situlah kita harusnya dapat kembali menjadi penolong dan penopang bagi pasangan,” lanjutnya.
Menurut istri dari David Herbowo ini, menyerah menyerah dengan keadaan adalah keputusan bahagia sesaat tetapi berakhir dengan penyesalan penderitaan yang sangat amat panjang.
“Karena tidak ada satupun pernikahan yang tanpa masalah. Tapi ingat Tuhan tidak pernah memberikan persoalan Hidup melebihi kemampuan kita manusia,” dia menandaskan.
Setelah itu, Shandy menukil isi ayat Alkitab Yakobus 4:1,4,8,10:
“Dari manakah datangnya sengketa dan pertengkaran di antara kamu? Bukankah datangnya dari hawa nafsumu yang saling berjuang di dalam tubuhmu?Hai kamu, orang-orang yang tidak setia! Tidakkah kamu tahu, bahwa persahabatan dengan dunia adalah permusuhan dengan Allah? Jadi barangsiapa hendak menjadi sahabat dunia ini, ia menjadikan dirinya musuh Allah.Mendekatlah kepada Allah, dan Ia akan mendekat kepadamu. Tahirkanlah tanganmu, hai kamu orang-orang berdosa! dan sucikanlah hatimu, hai kamu yang mendua hati!Rendahkanlah dirimu di hadapan Tuhan, dan Ia akan meninggikan kamu.”
BACA JUGA:
Okan Kornelius Akhirnya Bertemu Ibunda Setelah 30 Tahun Berpisah
Kisah Ustadz Menangis Dibayar Rp35 Ribu hingga Dibayar Rp30 Juta
Ibu Mertua Meninggal, Darius Malah Naik Gunung
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV