Suara.com - Pasangan Rey Utami dan Pablo Putera Benua baru saja mendapat pengalaman tidak mengenakan dengan salah satu maskapai penerbangan. Jadwal yang sudah disusun mereka terpaksa berubah total.
“Iya pasti kecewa ya karena telat berangkat pesawat jam 8.30 pagi baru terbang jam 3 sore,” ujar Rey saat dihubungi pewarta, Selasa (21/11/2017).
Rey mengatakan banyak kerugian yang didapatnya usai sempat dilarang terbang oleh NAM Air (milik Sriwijaya Air) itu dan perlakuan tak mengenakan dari dokter bandara. Apalagi, dirinya saat itu datang tepat waktu, yakni sejak 06.00 pagi.
“Iya saat dibolehkan terbang, kami berdua dipindah ke kelas Ekonomi. Padahal, kami belinya Bisnis. Terus jadwal syuting video klip di Bangka Belitung berubah total karna sampainya telat,” tuturnya.
Sebelumnya, Rey dan Pablo mengungkapkan kekecewaannya lewat vlog berjudul “Perlakuan Buruk Sriwijaya Air kepada Rey Utami yang sedang hamil".
Dalam video, pasangan ini terlihat terlibat perbincangan serius dengan petugas lelaki bernama Miftah.
Melalui kolom enkripsi, mereka menjelaskan saat itu akan terbang ke Tanjung Pandan, Belitung, dengan Flight Business Class NAM Air pada pukul 08:30 WIB pagi. Saat itu, mereka sudah tiba di bandara pukul 06:00 WIB.
"Kami pun dengan sangat kooperatif mengikuti prosedur tersebut (berdasarkan pengalaman Bang Benua dan Rey Utami bila melakukan perjalanan dengan Flight Business Class baik Garuda Indonesia maupun Batik Air, Petugas Medical Check Up lah yang mendatangi Si Penumpang di Lounge), meskipun kami harus turun ke lantai paling bawah bandara, berjalan kaki kurang lebih 1km lebih tanpa adanya fasilitas kursi roda untuk Rey Utami yang sedang hamil dan dalam kondisi lemah," tulis mereka.
"Setibanya kami di Ruang Medical Bandara, terlihat petugas Medical seorang perempuan berhijab sedang TIDUR di atas meja dan petugas NAM Air pun membangunkan Sang Petugas yang sedang Mules berdengkur sangat keras suaranya. Ketika dibangunin petugas medical yang Sepertinya belum terlalu sadar, mata merah, bekas Liur yang masih membasahi sekitar mulutnya, dan jilbab yang kusut pun terlihat tidak suka dan merasa terganggu, sehingga Reypun dibentak-bentak dengan nada yang membuat Kami Tim Vlognya Rey merasa sangat kecewa," tulisnya lagi
Baca Juga: Rey Utami Diperlakukan Buruk Sriwijaya Air dan Dokter Bandara
Pasangan yang menikah di Depok, Jawa Barat, pada 23 Juli 2016 ini juga menyertakan percakapan Rey Utama dengan dokter, yang meninggalkan kesan buruk.
"Duduk !!! ( bernada bentakan ), Masukan tangan!!! lagi!!! lagi!!! (Seperti tukang parkir yang lagi mengatur) saat cek tensi.
Mereka menggambarkan seperti tukang parkir yang lagi mengatur saat cek tensi.
Setelah selesai, petugas medical pun bertanya ke Rey.
Usia kandunga? (dengan nada ketus)
Rey Menjawab sekitar alhamdulillah 16 Minggu berarti kurang lebih 4 Bulan .
ESTIMASI KELAHIRAN ? (dengan nada ketus)
Rey menjawab Inshaallah Sekitar Bulan Maret Atau April
Berita Terkait
-
Rey Utami Diperlakukan Buruk Sriwijaya Air dan Dokter Bandara
-
Cerita Rey Utami "Ngidam" Mobil dan Langsung Dibelikan Suami
-
Rey Utami Hamil, Suami Dilaporkan Jalan Sama Cewek Lain
-
Rey Utami Hamil, Suami Hadiahkan Video Tentang Lelaki Psikopat
-
Rey Utami Ngidam, Pablo Putera Benua Terpaksa Dorong Motor
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
Terkini
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
-
Sosok Ketiga Lintrik: Teror Berbalut Misteri Pelet, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
-
Sinopsis LOVE.exe, Drama Komedi Romantis Baru Kim Yo Han dan Hwang Bo Reum Byeol di Viu
-
Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
-
Ada Adegan Sentuhan dengan Senior, Norma Cinta Salut dengan Totalitas Pemain Danyang Wingit
-
4 Film Ariel Noah Sebelum Jadi Dilan 1997, Ada yang Laku Keras!
-
Bukan Cuma Modal Tampang, Ini Sederet Kemiripan Ariel NOAH dan Dilan yang Bikin Pidi Baiq Kepincut
-
Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Kompak Absen di Sidang Cerai Perdana
-
Lawan Fobia, Norma Cinta Pasrah Dikerubungi Ular di Lokasi Syuting Danyang Wingit Jumat Kliwon
-
Daehoon Gugat Cerai Jule, Nasib Hak Asuh 3 Anak dan Harta Gana-gini 'Terlarang Dijawab'