Suara.com - Gading Marten ikut membintangi film Love for Sale garapan sutradara Andibachtiar Yusuf. Di film ini, Gading untuk pertama kalinya beradegan panas. Dia juga sudah mendapat restu dari istrinya, Gisella Anastasia.
"Minta izin dia (Gisel) harus. Karena begitu baca scriptnya agak deg-degan juga. Terima nggak ya? Karena pasti jadi pro kontra kan. Tapi udah dapet izin dari istri yaudah tuh jalaninlah," kata Gading saat gala premier Love for Sale di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (7/3/2018) sore.
Justru kata Gading, Gisel, antusias memintanya menerima tawaran film tersebut. Salah satu alasan Gisel setuju karena lawan main Gading bukan mantan pacarnya.
"Waktu dapet scriptnya langsung bilang sama Gisel 'Ini gimana ada adegan love scenenya?' terus dia yang malah meyakinkan 'Ya harus profesional dong ambil aja, kayak lu diterima aja', eh tau-tau diterima," ujarnya.
Di film ini, Gading Marten memerankan tokoh bernama Richard. Dia dikisahkan jatuh cinta kepada teman kencan bayarannya sendiri, Arini yang diperankan Della Dartyan.
Sepanjang film, mereka beberapa kali umbar kemesraan yang cukup intim. Gading Marten menjelaskan Della sampai meminta izin kepada Gisel karena khawatir.
"Jadi pertama si Della pemeran Arini pas dapet begitu kita reading langsung 'ah aku harus minta izin sama Ka Gisel nih, kenalin dong'. Itu lokasi reading kita sebelah-sebelahan sama Gisel terus main akhirnya ngobrol," ujar Gading.
Kendati begitu, Gading cukup sulit saat beradegan di atas ranjang. "Adegan yang paling susah menurut saya love scenenya. Karena saya nggak biasa depan kamera ya. Diulang sekali dua kali adalah," katanya.
Baca Juga: Putri Marino Pilih Diantar Sopir Ojol, Chicco Malah Terpesona
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hidup Berubah Drastis Berkat TikTok, Jennifer Coppen Akui Popularitas Baru Bawa Konsekuensi
-
Rujuk, Fahmi Bo Bakal Menikahi Mantan Istrinya Besok
-
Kupas Tuntas Konser The 1/9 Tour by eaJ di Jakarta: Musik, Empati, dan Energi
-
Ritual Belphegor di Depan Pohon Pisang: Rangkul Mitos Lokal Tanah Jawa
-
Fuji Bercanda Mau Nikah, Kepingin Keliling Dunia Bareng Pasangan
-
Dapat Penghargaan TikTok Awards, Jennifer Coppen: Halo Haters, Aku Akan Terus Bersinar!
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy