Suara.com - Aktor Jonathan Frizzy dan istrinya, Dena Devanka sama sekali tak tahu apa yang membuat mereka sampai diteror.
Ijonk-begitu panggilan beken Jonathan-kemudian disinggung awak media apakah dia memiliki musuh atau tidak. Dengan tegas, dia memastikan tak punya masalah dengan siapapun.
"Thanks God aku nggak pernah ada musuh. Temennya banyak banget, makanya aneh banget," kata Jonathan usai membuat laporan di Mapolda Metro, Kamis (26/4/2018).
Jonathan memastikan sejak menikah dengan Dena baru kali ini mendapat teror. Mereka pun bertanya kepada pemilik rumah sebelumnya terkait teror ini.
"Ini juga semenjak aku pindah rumah ke sini, baru mau satu tahun, baru ada kayak gini. Sebelumnya rumah di daerah Tebet. Yang punya sebelumnya, yang aku beli juga ngaku nggak punya musuh," katanya menuturkan.
Soal hidup bertetangga, Jonathan juga memastikan tak ada masalah. Malah, dia berani meyakinkan hubungannya dengan para tetangga sangat harmonis.
"Tetangga-tetangga juga baik banget sama kami, kami deket sama Bu RT, Bu RT juga bantuin. Jadi kayaknya kalau dendam atau musuh nggak adalah," ujar dia .
Sebelumnya pada Senin (23/4/2018), Jonathan mendapat surat misterius di gerbang rumahnya, kawasan Senopati, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Lucinta Luna dan Nikita Mirzani Perang di Instagram
Setelah ditelisik lewat kamera pengintai CCTV, surat itu ditaruh oleh lelaki bertopi dan jaket putih motif hitam sekira pukul 06.25.
Isi surat teesebut berisi kata-kata kasar yang ditujukan kepada putri Jonathan yang masih kecil. Parahnya ada indikasi akan memperkosa wanita yang ada di dalam rumah tersebut.
Atas kejadian ini, Jonathan Frizzy telah membuat laporan di Polda Metro Jaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Cerita Kehidupan Amanda Manopo Sebagai Istri Kenny Austin: Bangun Pagi Langsung Masak
-
Kelewat Nonton di Bioskop? 11 Film Indonesia Kembali Tayang di Netflix November 2025
-
Joko Anwar Bongkar Rahasia di Balik Semua Filmnya, Bawa Satu Keresahan Khusus
-
Siapa Mas Gunawan? Kontennya Dikecam karena Pamer Kemesraan dengan Anak SMP
-
Amanda Manopo Sebut Kenny Austin Aslinya Tipe Suami Takut Istri
-
Iko Uwais Batal Tanding di Bahkan Voli 3, Joe Taslim Diusulkan Jadi Pengganti
-
Suka Film-Film Sains Fiksi, Joko Anwar Terinspirasi dari Pengalaman Lihat UFO Saat Kecil
-
Pulau Sentosa Disulap Jadi Negeri Oz, Singapura Hadirkan Keajaiban Wicked: For Good
-
Raffi Ahmad Totalitas Membantu, Tanggung Penuh Biaya VIP Perawatan Fahmi Bo dan Sudah 3 Kali Jenguk
-
Cerita Personel Elephant Kind Dapat Ancaman Pembunuhan di London