Suara.com - Akun YouTube penyanyi Hanin Dhiya baru saja mencapai dua juta subscriber. Dalam rangka merayakan itu, Hanin Dhiya pun resmi merilis videoklip baru untuk lagu 'Bukan Untukku'.
"Lagunya sendiri sudah dirilis dari lama. Tapi vdeoklipnya baru besok dirilis di YouTube. Untuk merayakan ini," katanya ditemui di kantor Warner Music Indonesia, Tugu Tani, Jakarta Pusat, Kamis (22/11/2018).
Berbeda dengan sebelumnya, remaja 17 tahun ini mengatakan videoklip 'Bukan Untukku' lebih spesial. Pasalnya, video itu akan membahas seputar perjuangan seorang mantan yang ingin mengajak pacarnya balikan lagi.
"Kalau lagu ini tentang orang yang udah putus terus mantannya yang ngajak balikan tapi yang satunya nggak mau. Ngerasa karena sudah sering disakitin jadi dia nggak mau balikan," sambungnya lagi.
Setelah merilis videoklip tersebut, pentolan ajang pencarian bakat ini berjanji bakal tetap konsisten mengeluarkan karya-karya baru di YouTube.
"Untuk saat ini pastinya banyak orang yang lebih kenal sama Hanin. Terus lebih banyak yang bisa denger karya Hanin di YouTube juga. Di sini Hanin mau supaya orang bisa dengerin pesan yang Hanin sampein lewat lagu aja sih," tutur Hanin Dhiya.
Selebihnya, Hanin Dhiya sendiri sebetulnya tidak menyangka akun Youtubenya kini bisa menembus angka dua juta subscriber.
"Jadi sebenarnya ngalir saja. Targetnya karena tadi cuma iseng doang tapi malah bisa begini. Bersyukur sih," ujar Hanin Dhiya menandaskan.
Baca Juga: Smartfren Super 4G Unlimited Manjakan Gamers - YouTubers
Berita Terkait
-
Mau Jadi Penyanyi? Selain Modal Suara, Juga Wajib Jaga Penampilan
-
YouTube Kini Tawarkan Film Hollywood Gratis, Tapi...
-
Fatin Shidqia dan 4 Penyanyi Ini Pernah Lupa Lirik saat Manggung
-
Hidupkan Patung Jenderal Sudirman, Video Animasi Ini Viral
-
Indah Dewi Pertiwi Ungkap Sulitnya Kemantapan untuk Menikah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings