Suara.com - Andhika Pratama mengaku bermimpi menyantap sajian khas kota Jogjakarta, Nasi Kucing. Hal tersebut diungkap di vlog vidoe terbarunya yang di posting di YouTube pribadinya, Ussy Andhika Official.
Dalam video itu bintang film Punk In love itu secara tiba-tiba meminta kepada istrinya, Ussy Sulistiawaty untuk dibuatkan Nasi Kucing saat ingin berangkat kerja.
"Kalau di Jakarta cari nasi kucing di mana? Aku semalam mimpi makan nasi kucing Jadi kayak....," tanya Andhika Pratama ke istrinya, Ussy.
Mendengar hal tersebut perempuan 39 tahun itu hanya bisa mengerutkan dahi ke suaminya. Bahkan dia heran secara tiba-tiba suaminya meminta makanan tersebut. Tidak hanya itu dia menyangka sang suami sedang ngidam.
"Nasi kucing, Kamu ngidam? Jangan-jangan, kok kamu yang ngidam?," sambung Ussy.
"Jangan-jangan," sambung Andhika.
Andhika Pratama hanya bisa tersenyum dengan apa yang dikatakan istrinya tersebut dan terus meminta istrinya untuk dibuatkan makanan tersebut.
"Kamu bisa nggak bikin nasi kucing. Nasinya kecil aja. dibungkus isinya kayak ada ikan yang kecil-keci ikan asin ada potongan tempenya sama sayurnya," sambung Andhika Pratama.
Baca Juga: Bikin Ngiler, Ussy Sulistiawaty Mukbang Ayam Penyet Hingga Combro
Ussy Pun langsung mengiyakan keinginan sang suami. Bahkan dia menyanggupi walau minta dibuatkan sebanyak 10 bungkus.
"Baik pak. Berapa banyak tuan?," tanya Ussy.
"10," sambung Andhika.
Setelah sang suami pergi Ussy Sulistiawaty langsung menyuruh PRT untuk membuat pesanan Andhika Pratama. Beruntung hal-hal yang dibutuhkan untuk membuat nasi kucing sudah siap. Namun ada beberapa kebutuhan dapur dan buah yang belum tersedia. Sehingga bintang sinetro Samson Betawi itu harus ke swalayan.
Setelah semua siap, Ussy Sulistiawaty langsung mengirim nasi kuning ke lokasi syuting Andhika Pratama. Makanan yang dibuat sang istri dibagikan ke beberapa rekan artis. Salah satunya adalah Edric Tjandra.
Andhika pun mengaku puas dengan makanan buatan sang istri. Bahkan dia berencana untuk menantang istrinya membuat makanan dengan menu yang berbeda.
Berita Terkait
-
Di Luar Dugaan, Wendi Cagur Ungkap Nicholas Saputra Teman Dekat dengan Bopak
-
Wakili Suara Publik, Acara Lapor Pak! Parodikan Verrell Bramasta dan Zulkifli Hasan di Lokasi Banjir
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Andre Taulany Singgung Perceraian Saat Syuting, Ungkap Sudah Lelah Dimediasi dengan Erin
-
Amanda Omesh Jujur Soal Sulitnya Menjaga Iman Usai Beribadah Haji
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi