Suara.com - Syamsir Alam dan Bunga Jelitha Ibrani akhirnya resmi menjadi pasangan suami istri. Akad nikah mereka dilangsungkan di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Sabtu (21/3/2020).
Usai menikah, mereka tak langsung menggelar resepsi. Hal itu diputuskan untuk ikuti imbauan pemerintah terkait penanggulangan virus corona (Covid-19).
Disinggung kapan resepsi bakal digelar, Syamsir belum bisa memastikan.
"Resepsi pernikahan belum kita pikirkan. Kita lebih fokus dan berdoa semoga ini (corona) cepat-cepat selesai," kata Syamsir Alam dalam jumpa pers usai akad nikah.
"Jadi memang kalau sudah aman kita baru melangsungkan resepsi," ujarnya lagi.
Meski resepsi ditunda, baik keluarga Syamsir maupun Bunga tak terlalu menyoal. Mereka lebih mementingkan keselamatan bersama.
"Tapi memang kalau dari papa aku sampai bilang, 'oke resepsi diundur tapi papa nggak mau akadnya ditunda' gitu, karena memang dia juga sudah nggak sabar. Karena saya anak pertama dan akan menikahkan anak pertamanya," ujar Syamsir.
Hanya saja, di venue akad nikah mereka tetap ada prosedur sebagai upaya pencegahan penularan virus corona. Para tamu yang datang lebih dulu diperiksa suhu tubuhnya. Hand sanitizer juga disiapkan di sana.
Baca Juga: Bunga Jelitha Takut Syamsir Alam Salah Ucap saat Ijab Kabul
"Cuma konsep resepsi aja yang di-cancel. Tapi karena ada wabah ini, musibah ini yahyang diubah itu, jadi gunakan hand sanitizer, suhu tubuh mesti dicek, dan lainnya," kata Syamsir.
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an