Suara.com - Armand Maulana mengaku masih bingung apakah bisa melayat ke rumah duka Glenn Fredly atau tidak. Vokalis Band GIGI itu ragu karena imbauan pemerintah untuk physical distancing.
Kondisi Indonesia yang tengah dilanda pandemi virus corona, membuat setiap orang tak bisa sembarangan menemui jenazah. Begitupun dengan jenazah Glenn Fredly, meskipun pelantun Januari itu meninggal bukan karena Covid-19.
"Nah itu dia, kita semua juga bingung, dalam keadaan kaya gini kan ya gimana ya, mau datang juga serba salah, nggak dateng juga bingung," kata Armand Maulana saat dihubungi, Rabu malam (8/4/2020).
Armand dan rekan-rekan sesama musisi pun mengaku bingung pergi melayat atau tidak. Ia pun masih berkomunikasi dengan keluarga Glenn untuk menanyakan baiknya seperti apa.
"Semua orang kayanya bingung tapi kayanya nih kita nunggu dari keluarganya ya, tadi saya coba telepon adiknya yang manajernya tadi belum angkat," lanjut Armand.
Menurut Armand, jika rumah duka ramai didatangi pelayat dan keluarga hal itu menjadi kekhawatiran sendiri. Hal itu bisa menjadi bahaya lantaran kondisi saat ini yang pandemi Corona.
"Karena kan gini, takutnya keluarga dalam keadaan gini nggak mau ada orang dateng juga kan ya, mereka nerima banyak orang di rumah rada bingung juga kali, kita nggak tau kan yang terserang covid atau tidak," bebernya.
Glenn Fredly meninggal dunia di usianya ke 44 tahun. Glenn meninggalkan seorang istri, yakni Mutia Ayu dan putrinya yang baru saja dilahirkan.
Baca Juga: Minta Pelayat Tak Hadiri Pemakaman Glenn Fredly, Keluarga Mohon Kirim Doa
Berita Terkait
-
Sakit Meningitis, Glenn Fredly Tertutup ke Keluarga
-
Glenn Fredly dan Kekaguman Terhadap Sosok Gus Dur
-
Minta Pelayat Tak Hadiri Pemakaman Glenn Fredly, Keluarga Mohon Kirim Doa
-
Berkaca dari Glenn Fredly, Ketahui Ancaman Meningitis pada Orang Dewasa!
-
Penyebab Meningitis Glenn Fredly dan 4 Berita Populer Health Lainnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika