Suara.com - Nicholas Saputra memutuskan tidak memperlihatkan foto diri di Instagram. Bintang film Ada Apa dengan Cinta? hanya mengunggah potret pemandangan alam, bangunan, maupun potret orang lain.
Hal itu menimbulkan penasaran publik apa yang membuat Nicholas Saputra enggan menaruh foto di feed media sosial? Produser Mira Lesmana mencoba mengonfirmasikan kepada aktor 36 tahun ini.
"Di saat banyak orang pajang foto, kenapa elo enggak?" tanya Mira Lesmana dalam Instagram Live, Senin (27/4/2020).
Nicholas Saputra menjelaskan, jika sosok Mira Lesmana lah yang memperkenalkannya pada dunia Instagram. Tujuannya membuat untuk memperlihatkan hasil foto yang diambil oleh sang aktor.
"Kalau enggak salah bikin 2011, dulu di like 100 aja sudah senang banget. Memang itu aja, platform yang gue tahu dan memang cocok untuk itu,” jawabnya.
Nicholas Saputra menambahkan, "Enggak ada foto, karena bukan fotografinya gue."
Satu-satunya foto diri Nicholas Saputra yang pernah diunggah saat ia mengampanyekan untuk setiap orang berpartisipasi dalam Pemilu, April 2019 lalu. Hanya saja tak berselang lama, foto selfie-nya itu dihapus.
"Gue suka aneh, untuk pilih foto sendiri yang paling bagus yang mana. Kenapa gue harus ngelakuin ini? Sesuatu aneh, jadi (pilih foto) sudah bablasin aja," jelas pria keturunan Indonesia-Jerman ini.
Nicholas Saputra merasa Instagram menjadi tempat yang paling pas untuk dirinya menuangkan hobi fotografi.
Baca Juga: Kenang Masa Kecil Nicholas Saputra, Mira Lesmana: Lo tuh Dekil Banget
"Belum bisa bikin buku atau percaya diri gelar pameran. Jadi pas ada Instagram, gue rasa itu tempatnya," kata Nicholas Saputra.
Berita Terkait
-
Terungkap 3 Alasan Film 'Rangga & Cinta' Tetap Pakai Latar 2000-an: Lebih dari Sekadar Nostalgia
-
'Tukar Takdir' Sapa Penggemar di Jogja: Marsha Timothy dan Ariyo Wahab Ungkap Proses di Balik Layar
-
Bukan Tentang Siapa yang Selamat, Memahami Lebih Dalam Film Tukar Takdir
-
Nicholas Saputra Bikin Penonton Histeris di Drama Musikal Rangga & Cinta Synchronize Fest
-
Review Tukar Takdir, Bukan Film yang Bikin Penonton Trauma Naik Pesawat!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau