Suara.com - Yuni Shara baru saja merampungkan rekaman lagu "Kapusan Janji", tembang duetnya dengan Didi Kempot. Yuni mengakui, Didi Kempot telah mewacanakan duet sejak lima tahun lalu, namun baru terlaksana tahun ini.
"Jadi rekaman itu sebenarnya ngobrol sama mas Didi sudah dari 2015. Tapi belum terealisasi, nah justru pas pandemi ini ditawarin nyanyi lagu duet bareng mas Didi," kata Yuni Shara dalam panggilan video di acara Rumpi Trans TV, Rabu (6/5/2020).
Yuni Shara bahkan mengaku sempat ragu untuk menyanyikan "Kapusan Janji", mengingat lagu tersebut bertema patah hati. Sebab, kakak kandung Krisdayanti itu mengaku kini memilah betul lagu-lagu yang dibawakannya tak bertema sendu.
"Sekarang-sekarang ini kan mesti cocok ya aku tuh sudah nggak ini, laguku yang patah-patah (hati) tuh sudah nggak kupilih. Jadi mikirku berulang-ulang, 'duh lagunya mas Didi kan patah', karena setiap lagu kan berimbas ke diri kita," tuturnya.
Namun, keraguannya sirna saat mendapat mentahan lagu karya Didi Kempot itu. Meski masih bertema patah hati, Yuni Shara akhirnya sepakat berduet.
"Terus pas lihat mikir kok ini lagunya patah tapi manis. Ya sudah, aku datang rekaman tanggal 16," ungkap Yuni Shara.
Selain itu, alasan Yuni Shara mau membawakan lagu "Kapusan Janji", karena termasuk lagu Didi Kempot yang paling simpel yang disodorkan padanya. Sebab, Yuni mengaku dialek bahasa Jawa di lagu-lagu Didi Kempot sulit dia ikuti.
"'Kapusan Janji' ini yang paling aku ngerti bahasanya. Jadi dialek Jawa Tengah sama Jawa Timur itu beda banget. Setiap nyanyi lagu mas Didi aku nggak pernah benar, pasti ada saja salahnya. Dan Ini lagu yang paling gampang liriknya, yang kupikir kalau aku ngerti orang-orang juga pasti ngerti," tutur Yuni Shara.
Baca Juga: Yuni Shara dan Didi Kempot Sempat Mau Bikin Video Klip Kapusan Janji
Lagu "Kapusan Janji" menjadi salah satu karya terakhir Didi Kempot sebelum meninggal. Tepat malam sebelum Didi Kempot meninggal Yuni Shara sudah membagikan momen rekaman dalam channel YouTubenya.
Berita Terkait
-
Yuni Shara Jajan Sambil Jongkok dan Ajak Ngobrol Pedagang, Sikapnya Bikin Salut
-
Yuni Shara Sedikit Bocorkan Kisahnya dengan Raymond Manthey: Perpisahan yang Gak Baik
-
Diduga Selingkuh, Ari Lasso Tatap Mesra Dearly Joshua 5 Tahun sebelum Cerai
-
Bikin Penasaran! Pengakuan Raymond Manthey Soal 'Borok' Yuni Shara
-
5 Fakta Kasus Warisan Raymond Manthey, Ngaku Dijebak dengan Iming-iming Rp1 Miliar
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
Terkini
-
Diperiksa Perdana Jadi Tersangka, Lisa Mariana Pamer Senyum dan Gaun Elegan
-
Anak Larang Keras Rossa dan Yoyo Rujuk: Kalian Tidak Cocok Bersama
-
Aksi TikToker Diduga Marina Qila Permainkan Bacaan Taawudz Tuai Kecaman
-
Gaji Fantastis Raisa Kalau Mau Jadi Aspri Hotman Paris, Belum Termasuk Bonus!
-
Unggahan Terbaru Ririe Fairus di Tengah Kabar Nissa Sabyan Hamil: Waktunya Merayakan
-
Angga Yunanda Punya Cara Jitu Luluhkan Shenina Cinnamon Saat Marah, Kuncinya di Tempat Tidur
-
Bukan Hinaan, Julukan Jenaka Patricia Gouw untuk Raisa dan Tasya Farasya Banjir Pujian
-
3 Artis yang Langsung Ditawari Hotman Paris Jadi Aspri Usai Cerai, Terbaru Raisa
-
Ayah Spill Foto Terbaru Vidi Aldiano: Semua Kan Berujung Terang
-
Suami Mata-matai Istri Selingkuh Pakai Drone, Ungkap Detik-Detik Dipergoki di Kamar Mandi