Suara.com - A Whisker Away menjadi salah satu film terbaru 2020 yang rilis saat pandemi corona (Covid-19). Meski tak tayang di bioskop, Anda bisa menyaksikannya secara streaming di rumah.
Film A Whisker Away merupakan film kartun Jepang yang baru saja rilis pada 28 Juni 2020 untuk versi audio Inggris. Sementara Di negara asalnya, film yang mengusung nama Nakitai Watashi wa Neko wo Kaburu itu sudah tayang sejak 18 Juni 2020.
A Whisker Away diproduksi Studio Colorido, Toho Animation dan Twin Engine. Diarahkan sutradara animasi. Junichi Sato yang dikenal namanya.
Junichi Sato sudah bekerja sejak 1981 dan terlibat dalam penggarapan anime Jepang legenda, salah satunya series Sailor Moon. Maka bisa diprediksi karya terbaru animator 60 tahun ini diminati penonton.
IMDb memberikan skor yang cukup memuaskan yakni 6,8/10 untuk film berdurasi 104 menit tersebut.
Bergenre drama anak sekolah, film ini mengisahkan Miyo Sasaki yang menyukai teman sekelasnya, Kento Hinode.
Sayangnya, Hinode selalu bersikap dingin pada gadis yang menyukainya. Namun Miyo tidak patah semangat.
Suatu hari, Miyo menemukan topeng yang mengubahnya menjadi kucing. Lewat perubahan itu, Miyo menyamar menjadi hewan tersebut bernama Taro.
Baca Juga: Tayang Malam Ini, Simak Sinopsis Film Allied
Taro menjadi teman kesayangan Hinode di waktu senggang. Saat Taro alias Miyo mendengar anak-anak bicara buruk mengenai Hinode, kucing itu memberikan pelajaran.
Sayang, Taro terluka. Namun Hinode dengan sigap menolongnya, mengobati hingga berbagi kotak makanan. Kebaikan itu makin menambah rasa cinta Miyo pada laki-laki tersebut.
Miyo memberanikan diri memberikan surat pada Hinode. Namun surat itu ditemukan pengganggu di kelas mereka dan membacanya di kelas. Hinode malu, demi menyelamatkan wajahnya ia marah pada Miyo.
Di titik ini Miyo sadar, ia hanya bisa dekat dengan Hinode hanya jika dirinya menjadi kucing Taro.
Menghabiskan banyak waktu bersama Hinode, membuat Miyo dicari keluarga dan teman-temannya. Termasuk Hinode.
Hinode menuturkan kepada Taro, ia sebenarnya tidak benar-benar benci pada Miyo. Di sini Miyo dilanda galau. Apakah ia tetap menjadi kucing atau berterus terang pada laki-laki yang disukainya.
Berita Terkait
-
Sesaat Lagi Kick Off! Link Streaming dan Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
-
Link Streaming Derby Manchester Malam Ini, Prediksi Skor Man United vs Man City
-
Head to Head dan Link Live Streaming Persib Bandung vs PSM Makassar Malam Ini
-
Link CCTV dan Kapal Pelabuhan Merak untuk Pantau Arus Mudik Nataru 2025 Real-Time
-
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Flamengo Malam Ini: Adu Gengsi Eropa Lawan Samba Brasil
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Penyebab Inti Ressa Gugat Denada Soal Penelantaran Anak, Sakit Hati Ibu Asuh Dipolisikan
-
Fix! Pevita Pearce Bintangi Film 5 CM Revolusi Hati
-
Ahmad Dhani Bocorkan Bulan Nikah El Rumi, Langsung Ditegur Mulan Jameela
-
Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
-
El Rumi Beri Syifa Hadju Kalung Cantik di Acara Pertunangan, Segini Harganya
-
Masih Ngarep Istri Sah, Insanul Fahmi Akui Kesalahan Main Belakang dengan Inara Rusli
-
4 Film Dodit Mulyanto, Sebelum Dijemput Nenek Sedang Tayang di Bioskop
-
Babak Baru Laporan Dokter Oky Pratama: Terlapor Mangkir Mediasi, Polisi Siapkan Saksi Ahli
-
Panen Uang Rp7 Juta Hasil Nabung Setahun di Pintu: Kok Gak Dimakan Rayap?
-
Dulu Sembunyi-Sembunyi, Ini 7 Potret Steffi Zamora dan Nino Fernandez saat Pacaran