Suara.com - Sule berkunjung ke rumah Bolot untuk melepaskan rindu. Sebab keduanya pernah bersama mengisi acara bersama di program Ini Talkshow di Net TV, namun kini sudah bubar.
Berada di teras rumah Bolot, Sule melihat kembali lukisan karikatur para pemain Ini Talkshow yang terpajang. Ia pun teringat kembali soal kenangan mereka di program itu.
"Nih pas Ini Talkshow masih ada. Ingin hati berjumpa sama pak RT (peran Bolot ), walaupun ngeselin, tapi ngangenin," tutur Sule dalam channel YouTube miliknya yang dikutip Senin (13/7/2020).
Bolot yang dikenal sebagai karakter budeg, lantas pura-pura tak mendengar perkataan Sule. Ayah Rizky Febian ini dibuat kesal dengan tingkah kocak Bolot yang tak menghiraukannya.
"Woi! Saya lagi ngomong ini. Bukannya didengerin. Saya kangen banget,” kata Sule.
Bolot akhirnya mendengar. Tapi tiba-tiba saja ia celetuk soal honor yang ternyata belum didapatkan dari program yang dipandu.
"Oh elu dateng kemari mau nganterin duit bayaran Ini Talkshow?" tanya Bolot.
Sule terkejut dengan ocehan Bolot. "Hah? Emang belum ya?" kata Sule.
Sambil cengar cengir, Bolot hanya mengangguk.
Baca Juga: Wika Salim Bantah Pacaran dengan Ariel NOAH, Sule : Bohong!
"Nah nyambung nih kalo ngomongin duit," tutur Sule.
Ternyata bukan hanya Bolot yang belum dapat honor, tetapi juga Sule. Komedian ini berharap ia bersama rekannya bisa mendapatkan haknya.
“Semoga cepet-cepet. Sama lah, saya juga belum pak Haji,” ucap Sule mengaku.
Bolot dan Sule memang sama-sama mengisi program Ini Talkshow kurang lebih selama lima tahun. Baru pada Mei 2020, program yang juga dipandu Andre Taulany ini berhenti tayang.
Sebagai pemain, Sule tidak tau alasan pasti mengapa program itu tak lagi berlanjut. Namun hengkangnya ia dari acara itu karena kontrak kerja sudah berakhir.
Sule sempat menepis kabar, berhentinya ia dari program itu karena faktor ekonomi.
Berita Terkait
-
Nathalie Holscher Sindir Anak-Anak Sule yang Lupa Adiknya?
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!
-
Sule Disebut Ingin Menikah Lagi dengan DJ, Mahalini Refleks Nyebut!
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
Ditanya Harapan Tahun Baru, Andre Taulany Ingin Nikah Lagi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta