Suara.com - Artis peran Bunga Zainal terlihat akrab dengan anak sambungnya, Kareena Kaur. Namun, kedekatan keduanya justru sering kali dicibir netizen.
Kabar ini pertama kali diketahui saat Bunga Zainal menjadi bintang tamu di Rumpi yang tayang live pada Rabu (26/8/2020).
Di sana, Feni Rose menanyakan apakah benar kedekatan Bunga Zainal dengan anak sambungnya cuma untuk pencitraan belaka atau tidak.
"Nggak peres lah. Liburan satu bulan bareng-bareng. Cuma kan kadang tinggal di aku, kadang dia di mommy-nya," jawab Bunga Zainal.
Bahkan, Bunga Zainal lebih senang jalan-jalan dengan Kareena Kaur dibanding suaminya, Sukhdev Singh.
Sebab, umurnya dengan anak sambungnya itu memang tak berbeda jauh, hanya selisih beberapa tahun.
"Waktu ketemu aku itu dia umur 16 tahun, sudah cukup gede. Aku malah lebih sering jalan sama dia dibandingkan jalan sama bapaknya," bebernya seraya tertawa.
Bunga Zainal lebih senang jalan bareng Kareena Kaur bukan tanpa alasan. Dia berseloroh lebih gampang izin keluar rumah apabila perginya bareng Kareena Kaur.
"Kalau sama dia itu lebih gaul gitu, kalau bapaknya (Sukdhev) ini itu nggak boleh hahahaha," jelas Bunga Zainal.
Baca Juga: Profil Bunga Zainal Terlengkap
"Kalau sama dia (Kareena) jam 11 malam pulang nggak apa-apa, papanya juga lebih tenang. Dia juga kalau pergi lebih dari jam 10 nggak sama aku nggak boleh, kata dia 'Aku pergi sama kamu aja deh'. Kita sering komplotan, hahaha," imbuhnya lagi.
Bunga Zainal diketahui menikah dengan seorang produser, Sukhdev Singh yang memiliki selisih usia 18 tahun darinya.
Dari pernikahannya, mereka sudah dikaruniai dua orang bocah laki-laki yaitu Karan Pradhi Singh dan Harrneel Pradhi Singh.
Sukhdev Singh sudah pernah menjalani pernikahan sebelumnya dan memiliki putri bernama Kareena Kaur.
Berita Terkait
-
Dibilang Artis Matre, Bunga Zainal: Muka Gue Gak Layak Dapat Cowok Kere
-
Kecewa Pelaku Penipuan Rp 15 M Divonis 2 Tahun, Bunga Zainal: Keadilan Tak Pernah Ada di Negara Ini
-
Bunga Zainal Ngadu ke Prabowo, Kesal Penipu Rp15 Miliar Cuma Divonis 2 Tahun Penjara
-
Tantowi Yahya Ungkap Alasan Orang Indonesia Suka Berobat di Penang, Mirip Cerita Bunga Zainal
-
Curhat Pedas Bunga Zainal Soal Pelayanan Rumah Sakit di Indonesia, Sudah Bayar tapi Hasilnya Zonk
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
15 Film Indonesia Tayang November 2025 di Bioskop, Ada Pangku hingga Agak Laen 2
-
Kelakar Jonathan Latumahina Usai Lihat Chicco Jerikho Jadi Dirinya di Film 'Ozora'
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Sinopsis Because There Is No Next Life, Drama Korea Terbaru Kim Hee Sun
-
Profil Sophie Turner, Mantan Istri Joe Jonas yang Kini Dikabarkan Dekat dengan Chris Martin
-
Di Balik Jeruji Besi, Eks Karyawan Ashanty Akhirnya Akui Gelapkan Uang Perusahaan
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
-
Getaran Batin Acha Septriasa Saat Ucap Syahadat di Film 'Air Mata Mualaf'
-
Pertentangan Batin Acha Septriasa, Antara Karier di Indonesia atau Kebahagiaan Anak di Australia
-
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Cinta, Godaan, dan Gairah di Balik Kokpit