Suara.com - Ibu Ayu Ting Ting, Umi Kalsum bereaksi usai anaknya dituduh mengganggu rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Hal itu terlihat saat ibu dua anak ini membalas salah satu komentar netizen di akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan itu, Umi Kalsum membagikan potretnya dirinya dengan caption mengingatkan netizen untuk selalu pakai masker.
"Selamat hari Sabtu. Tetap kita ikutin peraturan pemerintah gunakan masker yah kemana pun kita pergi atau kita mau ke @dehalucafe wajib yah gunakan masker," tulis Umi Kalsum.
Sayangnya dalam postingan itu ada netizen yang meminta Umi Kalsum agar mengingatkan Ayu Ting Ting supaya tidak merusak rumah tangga Nagita Slavina. Netizen itu mendesak Ayu Ting Ting segera meminta maaf.
"Mending suruh anak lo minta maaf ke Nagita sebelum karma lebih parah datang ke anak lo. Semoga aja nanti kalau nikah ngerasain apa yang Gigi rasain dulu kalau bisa lebih parah," kata netizen tersebut di kolom komentar.
Tak terima Ayu Ting Ting dituduh demikian, Umi Kalsum pun berang. Dia meminta netizen tersebut agar tidak asal komentar.
"Ada apa yah kok komen begitu. Kurang kerjaan yah kotorin lapak orang mulu nggak tahu masalahnya yah kasihan jangan fitnah-fitnah anak saya aja deh," kata Umi Kalsum.
"Atau suami Anda diganggu sama anak saya ya makanya jaga suami Anda yah. Dan jangan kerjanya nyampah dilapak orang mulu. Kepo mulu," sambungnya lagi.
Baca Juga: Iis Dahlia Tak Terima Dihujat Usai Singgung Raffi Ahmad Pencinta Gemini
Seperti diketahui, Ayu Ting Ting kembali disangkutpautkan dengan rumah tangga Nagita Slavina dan Raffi Ahmad. Pelantun Sambalado ini memang pernah dikabarkan dekat dengan ayah Rafathar Malik Ahmad tersebut.
Semua bermula dengan pernyataan Iis Dahlia di konser Melly Goeslaw yang bertajuk Live Argentium pada Jumat (28/8/2020). Di situ dia menyinggung kalau Raffi Ahmad menyukai perempuan berzodiak gemini.
"Dia tuh pencinta Gemini, tapi jodohnya Aquarius," ucap Iis Dahlia.
Melly Goeslaw penasaran, siapa lagi penyanyi yang dekat dengan Raffi Ahmad dan berzodiak Gemini.
"Ada banyak, nggak enak ada Gigi. Entar saja kalau nggak ada Gigi," tambah Iis Dahlia.
Aksi Iis Dahlia itu pun mengundang kritikan mengingat Nagita Slavina langsung turun dari panggung setelah dirinya berujar demikian.
Berita Terkait
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Ipar Dituding Numpang Hidup, Ayu Ting Ting Langsung Pasang Badan
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
First Look Kru Baroque Works di One Piece Live Action 2 Bikin Heboh
-
Nasib Rumah Tangga Boiyen Usai Suami Tersandung Kasus Penggelapan Rp300 Juta
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
5 Film yang Mengungkap Soal Child Grooming, Tonton Sebelum Terlambat!
-
Hesti Purwadinata Diancam Roby Tremonti, Desta Beri Kode Pasang Badan
-
Duit Korban Bukan Digelapkan Suami Boiyen, Tapi Risiko Investasi
-
Meski Diancam Roby Tremonti, Hesti Purwadinata Terus Dukung Aurelie Moeremans
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings