Suara.com - Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty baru saja dikaruniai anak laki-laki pertamanya. Bungsu dari lima bersaudara itu pun rupanya sudah dinanti-nanti kedatangannya di rumah oleh para kakaknya.
"Kakaknya excited banget emang udah lama, dia selalu kalau di rumah tuh selama di dalam perut diajak ngobrol terus," kata Andhika Pratama di RS Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2020).
Bahkan, sang kakak telah rutin bicara kepada adik sejak diperut untuk segera keluar.
Nantinya, mereka berjanji akan mengajak si kecil buat bermain bersama.
"Dia bilang 'Nanti cepetan keluar', dijanjiin mau diajakin main, main ini main itu. Ya mungkin karena mereka ngerasa di rumah kan cewek semua, tiba-tiba bakalan ada cowok nih, gimana ya rasanya," bebernya.
Saking tak sabarnya, baru saja Ussy Sulistiawaty lahiran, anak-anaknya sudah bertanya soal kepulangannya. Mereka tak sabar menyambut adik baru di rumah.
"Mungkin mereka bertanya-tanya, tadi cuma ngobrol video call nanyain "Kapan pulang, pengen peluk, pengen cium"," tutur Andhika menirukan permintaan anak-anaknya.
Ussy Sulistiawaty melahirkan anak laki-lakinya pada Selasa (1/9/2020) sekira pukul 08.17 pagi.
Bayi yang diberi nama Sakalingga Ibra Pratama itu memiliki bobot 3,4 kg dengan panjang 48cm.
Baca Juga: Alasan Ussy Sulistiawaty Melahirkan Putra Pertamanya Secara Caesar
Kabar bahagia tersebut juga dibagikan Andhika Pratama dalam Instgramnya. Ia juga membeberkan nama anak laki-lakinya adalah Sakalingga Ibra Pratama dengan panggilan Saka.
Ussy Sulistiawaty melahirkan melalui proses caesar karena beberapa faktor. Selain usia, ia terbiasa melahirkan normal dengan suntik ILA, yang faktanya tidak baik dilakukan.
Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama sebelumnya sudah dikaruniai dua anak perempuan yang diberinama Shakeela Eleanor Ameera dan Sheva Elmira Lorrenia.
Sedangkan dari pernikahan sebelumnya, Ussy Sulistiawaty memiliki satu anak, Syafa Al Zahra.
Dia juga mengadopsi seorang anak perempuan yang diberi nama Nur Amalia Putri.
Berita Terkait
-
Di Luar Dugaan, Wendi Cagur Ungkap Nicholas Saputra Teman Dekat dengan Bopak
-
Wakili Suara Publik, Acara Lapor Pak! Parodikan Verrell Bramasta dan Zulkifli Hasan di Lokasi Banjir
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Andre Taulany Singgung Perceraian Saat Syuting, Ungkap Sudah Lelah Dimediasi dengan Erin
-
Amanda Omesh Jujur Soal Sulitnya Menjaga Iman Usai Beribadah Haji
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar