Suara.com - Pesinetron Krisna Mukti merupakan tetangga Nunung Srimulat yang kini dikabarkan positif virus corona. Rumah mereka hanya berjarak tiga bangunan dan tinggal di satu komplek bersama.
Informasi mengenai Nunung yang terinfeksi Covid-19 pun diketahui Krisna Mukti dari asisten rumah tangga yang sempat dipinjamkannya kepada komedian 57 tahun itu.
"Katanya (ART) mbak Nunung Covid-19. Ada lima orang yang kena di situ. Nih sekarang rumahnya dikosongin," kata Krisna Mukti kepada Suara.com, Senin (21/9/2020).
Krisna Mukti belum bertemu apalagi berkomunikasi dengan Nunung. Kendati bertetangga, namun keduanya jarang berpapasan di komplek rumah.
"Ketemunya di tempat kerja, waktu syuting apa gitu ya di Net TV. Tapi sudah lama juga. Kalo di rumah nggak, karena kita punya kesibukan satu sama lain," ujar mantan anggota DPR ini.
Ketimbang dengan Nunung, Krisna Mukti justru lebih sering bertemu dengan suami Nunung, Iyan Sambiran.
"Ketemu sama suaminya Iyan kalo kita lagi ketemu salat Jumat. Rumahnya dia kan di samping masjid dan saya kan kalo salat di sana," ujar Krisna Mukti.
Namun ditegaskan Krisna Mukti, interaksinya dengan Iyan Sambiran juga terjadi beberapa waktu lalu.
"(Bukan Jumat lalu), sudah lama nggak ketemu juga," katanya.
Baca Juga: Bertetangga dengan Nunung yang Positif Covid-19, Krisna Mukti Tak Mau Panik
Memiliki tetangga yang dikabarkan positif corona, Krisna Mukti tidak mau panik berlebihan. Walaupun tak bisa dipungkiri ada perasaan cemas.
"Ya was-was aja. Karena makin deket ke rumah saya. Rumah mba Nunung cuma berjarak 3 rumah dari rumah saya. Tetanggaan kita," ucap pesinetron Anak Anak Manusia ini.
Salah satu cara Krisna Mukti mencegah penularan virus corona adalah tidak membiarkan ART-nya pulang ke rumahnya.
"Dia (ART) dipulangkan, langsung ke kampung halaman. Nggak mau juga dia ke rumah saya, takutnya kenapa-kenapa juga kan," jelas Krisna Mukti.
Krisna Mukti berharap agar asistennya juga melakukan tes guna mengetahui apakah ia terpapar virus corona dari rumah Nunung atau tidak.
"Sepertinya harus cek juga apakah positif atau tidak," ucapnya.
Berita Terkait
-
Selain Fahmi Bo, Ini Deretan Artis yang Biaya Pengobatannya Dibantu Raffi Ahmad
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Lari-Lari Kesurupan, Nunung Srimulat Kewalahan di Film Horor Terbarunya
-
Nunung Srimulat Blak-blakan soal Karier: Udah Kayak Stuck Gitu Lho!
-
Akting Terlalu Total, Firza Valaza Ditegur Keras Iyan Sambiran Gegara Dikira Sakiti Nunung Srimulat
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH