Suara.com - YouTuber Hendric Shinigami Si Raja Tato Indonesia belum terpikir untuk berdamai dengan seorang warganet yang menuduhnya sebagai pelaku plagiat dan pelecehan seksual di media sosial.
Dia langsung menempuh langkah hukum tanpa somasi lebih dulu lantaran tak tahu siapa pemilik akun tersebut.
"Kita langsung melaporkan, karena kita nggak tahu siapa," kata kuasa hukum Hendric, Fendi Jonathan usai membuat laporan, di Polda Metro Jaya, Sabtu (3/10/2020).
Fendi juga belum bisa memastikan apakah akun tersebut merupakan akun fake atau bukan. Dia dan Hendric menyerahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian untuk mengungkapnya.
"Saya nggak bisa memberikan jawaban atas itu, tapi biar pihak kepolisian yang bisa memberikan kepastiannya," ujar dia.
Sejauh ini, Hendric belum mau memaafkan pelaku bila tiba-tiba datang dan minta maaf kepadanya.
"Kita lihat aja nanti," ujar Hendric sambil tersenyum.
Hendric hari ini melaporkan sebuah akun Instagram karena telah menyebutnya melakukan plagiat dan pelecehan seksual.
Laporan lelaki berprofesi tattoo artist itu bernomor LP/5914/X/YAN.2.5/2020/SPKT PMJ.
Baca Juga: Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Hendric Shinigami Rugi Ratusan Juta
Hendrik bersama tim kuasa hukumnya melaporkan akun tersebut dengan pasal undang-undang ITE dan pengancaman.
"Pasal yang disangkakan Pasal 27 ayat 3 jucto pasal 45 sama pasal 29 juncto 45b UU ITE dan atau pasal 310 dan 311 KUHP ini ada dugaan tindak pengancamannya juga ada," kata Fendi.
Pertama kali tahu dituduh seperti itu, Hendric begitu kaget. Apalagi, dia tahu dari seorang teman yang perlihatkan unggahan tersebut.
"Sempat kaget sih. Saya tidak mengetahui masalahnya, tahu-tahunya dikirimin teman saya, ada postingan seperti itu," kata Hendric.
Hendric berharap pihak berwajib bisa segera menemukan siapa pelaku yang telah mencemarkan nama baiknya.
"Semoga pihak berwajib bisa menyelesaikan kasus ini dengan segera," ujar Hendric.
Berita Terkait
-
Rendy Kjaernett Sudah Ganti Tato Syahnaz Jadi 'Hannya', Hendric Shinigami: Penyesalan Selalu Belakangan
-
Hendric Shinigami Bantu Rendy Kjaernett Ubah Tato Hingga Berdarah-Darah, Perawatannya Gimana?
-
Profil Hendric Shinigami, Sosok yang Bantu Rendy Kjaernett Ubah Tato Wajah Syahnaz Sadiqah Dengan Bayaran Puluhan Juta
-
Hendric Shinigami Ogah Perbaiki Tato Wajah Syahnaz Demi Rendy Kjaernett Rujuk: Bukan Hal Mulia
-
Rendy Kjaernett Bikin Tato Wajah Syahnaz Sadiqah Segede Gaban, Ahli Tato: Kok Ada ya Cowok Sebego Itu?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika