Suara.com - Tak dapat dipungkiri Gading Marten, perceraiannya dengan Gisella Anastasia menjadi titik terendah dalam hidupnya. Dia bahkan tak malu mengakui kesedihannya kala itu.
Pengakuan itu diungkap duda anak satu ini saat berbincang dengan Soleh Solihun di kanal Youtube 3secondtv, dikutip Suara.com Minggu (11/10/2020).
"Seberapa sedih kemarin waktu perpisahan?" tanya Soleh sapaan akrabnya.
"Banget, banget. Benar-benar itu masa tersusah dan terendah gue di situ, 2019, eh dari 2018 kan keputusan ketok palu 2019," jawab Gading Marten.
Dalam pikirannya, dia dan Gisel sapaan akrabnya akan menua bersama hingga dipisahkan ajal. Tak pernah terlintas dalam benaknya akan bercerai.
"Yah nggak nyangka aja. Nggak nyangka kok kejadian di gue. Iya dong maksudnya kita kan kawin pengin selamanya," ungkap Gading Marten.
Tak terduganya lagi, mereka tidak pernah bertengkar saat berumah tangga dan dijuluki sebagai pasangan paling manis di Indonesia kala itu.
"Maksudnya seolah-olah apa berantem nggak pernah gitu loh maksudnya. Ini Indonesian Sweet Couple kok tiba tiba 'Loh kok kejadian loh di gue' Jadi nggak nyangka benar-benar nggak nyangka," terangnya.
Gading Marten mengaku sudah melewati masa-masa terendah itu. Kekinian dia sudah baik-baik saja dan menerima perceraiannya dengan Gisella Anastasia.
Baca Juga: Gading Marten Akui Punya Saingan Pemain Basket, Siapa?
"Tapi udah lewat, sekarang baik-baik," tegasnya.
Gading Marten dan Gisella Anastasi mengumumkan perceraian akhir 2018. Pernyataan mereka sontak membuat publik heboh.
Sayangnya keduanya memilih tidak membocorkan secara mendetail mengenai alasan berpisah. Sejoli itu pun diputus resmi bercerai pada 23 Januari 2019.
Pasangan selebritis ini diketahui menikah pada 14 September 2013. Pernikahan itu digelar mewah di Uluwatu, Bali.
Dari pernikahan tersebut, Gading Marten dan Gisella Anastasia dikaruniai seorang anak, Gempita Nora Marten.
Berita Terkait
-
Menjawab Mereka yang Remehkan Soleh Solihun: Sangat Layak Jadi Juri Indonesian Idol
-
Review Film Modual Nekad: Suguhkan Komedi Aksi yang Lebih Gila dan Kocak!
-
Fajar Sadboy Dapat Golden Ticket Indonesian Idol, Juri Kasih 4 Yes!
-
Cinta Brian Jalani Perayaan Natal dan Tahun Baru dengan Syahdu
-
Di Momen Natal, Gisella Anastasia Bicara Refleksi 2025 dan Harapan 2026
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV