Suara.com - Kasus hoaks video syur yang mencatut nama penyanyi Syahrini tengah bergulir di persidangan. Si pelantun Sesuatu itu mengatakan kasus ini memang harus dituntaskan hingga mendapat vonis hakim.
Menurut Syahrini, desakan untuk melaporkan kasus tersebut ke pihak berwajib datang dari suaminya, Reino Barack. Kata dia Sang Suami begitu terusik saat tahu ada video yang mencatut namanya.
"Seperti yang kalian tahu saya sudah sering diperlakukan seperti itu oleh akun yang tidak bertanggung jawab. Tapi posisi saya saat ini berbeda, saya sudah berkeluarga, saya sudah bersuami," kata Syahrini usai menjadi saksi di sidang kasus tersebut di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020).
"Jadi tentunya ini sangat mengganggu suami saya sebagai kepala rumah tangga. Jadi beliau ingin menindaklanjuti dan melaporkan," ujar dia lagi.
Menurut Syahrini, kasus ini bisa lain cerita kalau dia belum menikah. Ya, dulu dia tak pernah mau menanggapi cibiran bahkan fitnah yang menerpanya.
"Beliau (Reino Barack) ingin menindaklanjuti dan melaporkan. Kalau selama 11 tahun saya diam tak bereaksi ketika saya single, saya dibully, saya difitnah saya tidak merespons apapun," ujarnya.
"Tapi saat ini semuanya sudah berbeda. Saya sudah berumahtangga, saya memiliki keluarga dari pihak suami yang terganggu atas pemberitaan yang memfitnah saya, melecehkan saya setiap hari," kata Syahrini lagi.
Sementara, di dalam persidangan, terdakwa telah mengaku bahwa bukan Syahrin yang ada di video syur tersebut.
"Ketika hari itu terdakwa memposting video porno mirip saya, dan dia sudah mengakui bahwa dia memposting serta yang di video itu bukan Syahrini," ujar Syahrini.
Baca Juga: Mata Berkaca-kaca, Syahrini Minta Penyebar Hoaks Video Syur Dibui 12 Tahun
Syahrini pun berharap majelis hakim menjatuhkan vonis 12 tahun penjara untuk terdakwa.
Syahrini diwakili Rani melaporkan kasus dugaan pencemaran nama baik yang mengandung unsur pornografi ke Polda Metro Jaya pada 12 Mei 2020.
Polisi kemudian mengamankan dua tersangka berinisial IDF dan MS di Kediri pada 19 Mei 2020. Keduanya diduga sebagai penyebar video asusila yang mencatut nama Syahrini.
MS pemilik akun Instagram @danunyinyir99 ditangkap di kediamannya, Kediri, Jawa Timur pada 19 Mei 2020.
Dia mengaku sebagai fans Luna Maya dan membenci Syahrini karena menikah dengan Reino Barack.
Berita Terkait
-
Reino Barack Punya Usaha Apa Saja? Manjakan Istri Tinggal di Apartemen Ratusan Miliar
-
6 Artis Ini Kasih Parfum sebagai Souvenir Pernikahan, Punya Siapa Paling Mahal?
-
Klarifikasi Tim Aisyahrani Usai Ketahuan Comot Foto Produk Chef Devina
-
Aisyahrani Punya Bisnis Apa Saja? Adik Syahrini Diduga Comot Foto Chef Devina Hermawan
-
Adik Syahrini Bandingkan Sikapnya dengan Chef Devina Soal Foto Dicomot: Kalau Saya Mah Ikhlas Aja!
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Ibu Ayu Ting Ting Kerja Apa? Hidup Glamor Bak Sosialita
-
Di Tengah Isu Cerai, Brand Makeup Raisa Raine Beauty Ikut Jadi Sorotan
-
Hamish Daud Dulu Mualaf saat Nikahi Raisa? Ini Agama Asli Pria Berdarah Madura
-
Suami Baru Mualaf, Clara Shinta Ajari Cara Ucap Talak Tapi Endingnya..
-
Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
-
Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
-
Dikecam Warganet Usai Jadikan Ta'awudz Lelucon, Kreator Konten Asal Sambas Minta Maaf
-
Masih Saling Follow, Beda Sikap Raisa dan Hamish Daud di Medsos Jadi Gunjingan
-
Rumah Tangga Diisukan Retak, Hamish Daud Pilih Menepi ke Pantai Lakukan Hal Ini
-
Dikabarkan Selingkuh, Brand Ternama Hentikan Kerja Sama dengan Julia Prastini