Suara.com - Putri sambung Ustaz Derry Sulaiman, Alyssa Spischak belum lama ini menjadi sorotan publik karena foto seksi bersama sang kekasih bule saat merayakan Halloween.
Dalam foto yang diunggah di Instagram pribadinya, sang kekasih juga tampak memegang bokong Alyssa Spischak.
Hal itu ternyata juga diketahui Ustaz Derry Sulaiman. Dia mengaku sedih bahkan menangis melihat itu.
"Apa yang dia (Alyssa Spischak) perbuat saya minta maaflah sama teman-teman dan pemirsa, saya pun sedih waktu momen itu nangis tapi apa yang bisa kita buat," kata Derry Sulaiman saat ditemui di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Minggu (8/11/2020).
"Orang nabi Nuh aja nggak bisa memberi hidayah anaknya, apalagi cuma Derry Sulaiman, laki-laki penuh dosa," sambungnya lagi.
Ustaz Derry Sulaiman tidak memungkiri kalau mendapat bullyan netizen usai foto-foto Alyssa Spischak beredar. Namun, ia menerimanya dengan lapang dada dan berterima kasih atas perhatian netizen.
"Jadi orang-orang bully saya, saya cuma bilang thank you, makasih, alhamdulillah doakan doakan," lanjutnya.
Ustaz Derry Sulaiman lantas mengingatkan sebagai sesama manusia tak selayaknya menghina yang bermaksiat. Sebab, maksiat dan dosa itu dekat dengan siapa saja.
"Saya cuma mau mengingatkan pada semuanya, jangan pernah menghina siapapun yang lagi bermaksiat, jangan pernah menghina para pendosa. Karena suatu malam pendosa itu menangis dan bertaubat, dia lebih dikasihi Allah, Allah ampunkan semua dosanya. Terus kita (yang mengina) gimana?" bebernya.
Baca Juga: Top Sepekan: Video Syur Mirip Gisella Anastasia Viral, Sherina Nikah
Ustaz Derry Sulaiman juga menyebut bahwa orang yang berdosa bukanlah karena dia seorang iblis. Ia pun meminta maaf atas kekhilafan Alyssa Spischak.
"Jadi yang bermaksiat berdosa itu bukan karena dia jahat, dia iblis, bukan dia manusia, manusia itu punya nafsu, jadi setiap salah-salah yang dibuat Alyssa mohon dimaafkan," jelasnya.
Terakhir, ia juga memohon agar netizen tak membagikan foto-foto Alyssa Spischak untuk digunjingkan. Ia juga memohon agar putrinya didoakan.
"Kalau kalian lihat foto-fotonya tolong dihapus saja jangan dishare lagi. Saya minta doa saja," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Percakapan Terakhir Ustaz Derry Sulaiman dengan Ammar Zoni: Janji Hijrah dan Bebas Desember
-
Willie Salim Ingin Angkat Anak Yatim Piatu di Gaza Sebagai Adik
-
Ustaz Derry Sulaiman Cium Gelagat Aneh di Balik Demo Ricuh: Ada Agenda Politik Manfaatkan Mahasiswa
-
Geger Sound Horeg 135 Desibel, Ustaz Derry: Konser Metal Paling Brutal di Dunia Aja Cuma 109 dB!
-
Ustaz Derry Sulaiman: Hijrahkan Sound Horeg untuk Masjid
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
Terkini
-
Imbas Tayangan Kontroversi Pondok Pesantren Trans7, Karyawan Curhat di-PHK: Padahal Kesalahan Tim
-
Heboh Konten Pesantren, Simak Lagi Penjelasan Ustaz Adi Hidayat Soal Adab Cium Tangan pada Kiai
-
Diduga Berkas Cerai Andre Taulany Bocor, Ungkap Dugaan Perlakuan Kasar Istri pada ART dan Mertua
-
Momen Presiden Prabowo Cium Tangan KH Anwar Manshur Pengasuh Ponpes Lirboyo Viral Lagi
-
Asmirandah Dilarikan ke Rumah Sakit, Kaki Robek Sampai Dapat Delapan Jahitan
-
6 Kekuatan Pesantren Lirboyo: Ketaatan Santri dan Solidaritas Kuat Lintas Generasi
-
Ngamuk Pesantren Dihina, Gus Yahya Diingatkan 'Dosa Lama' Undang Pro-Israel
-
Sudah Lama Cerai, Kisah Andi Soraya dan Steve Emmanuel, Kompak Urus Anak
-
Menteri Agus Perintahkan Ammar Zoni Dipindahkan ke Nusakambangan: Biar Kapok!
-
Sujiwo Tejo Tak Setuju Kepsek yang Tampar Murid Merokok Dinonaktifkan