Suara.com - Grup ido terbesar di Indonesia, yang merupakan versi lain dari AKB48 asal jepang, JKT48 terancam bubar. Grup yang sudah ada di Indonesia sejak 9 tahun lalu ini, dalam keterangan resminya mengatakan sedang mengalami pasang surut pendapatan. Berikut fakta-fakta JKT48 terancam bubar.
Puncaknya pada masa Pandemi Covid-19, manajemen JKT48 terkena dampak yang sangat tajam, sehingga menciptakan masalah keuangan yang besar. Hal itu menyebabkan kemungkinan JKT48 akan bubar. Berikut adalah fakta-fakta JKT48 terancam bubar.
Tujuan JKT48
Grup yang dikelola oleh JKT48 Project, versi lain dari AKB48 asal Jepang ini meramaikan industri musik Indonesia. Dengan konsep idol, JKT48 bermaksud memberikan energi positif kepada orang-orang di Indonesia. Banyak single yang telah diluncurkan, semuanya bertemakan keceriaan, semangat untuk meraih mimpi, dan termasuk ajakan untuk mencintai diri sendiri, sahabat, dan juga lingkungan sekitar.
Kegiatan Terhenti Akibat COVID-19
Kemunculan Covid-19 benar-benar mengubah arah beragam industri. Semua lini terdampak, tak hanya perusahaan kecil di tingkat daerah saja yang merasakan kerugian, melainkan perusahaan besar termasuk manajemen JKT48. Pasalnya, kegiatan grup idol JKT48 harus terhenti.
Kegiatan seperti teater tak bisa dijalankan. Beragam kegiatan utama mereka harus terhenti. Kegiatan utama mereka antara lain pertunjukan teater, handshake event, dan konser. Hal itu menyebabkan pemasukan mereka tak seimbang dengan pengeluaran. Akhirnya kini manajemen mengalami kesulitan untuk membayar biaya operasional dan staff.
Jumlah Member dan Staff yang Terlalu Besar
Dulu mungkin dirasa tidak terlalu besar karena belanja modal masih berjalan lancar. Akan tetapi, ketika COVID-19 memberikan dampak kerugian yang cukup besar, jumlah member dan staff menjadi sangat besar. Seperti yang kita ketahui jumlah member JKT48 untuk member utamanya ada 48 orang.
Baca Juga: Melody Ungkap JKT48 Bakal Pangkas Personel dan Stafnya
Akan tetapi, itu belum termasuk siswi akademi. Sehingga total member JKT48 kurang lebih 70 member termasuk siswi akademi. Sedangkan jumlah staff mencapai 50 orang. Dengan jumlah member dan staff sebanyak itu, manajemen grup idola tersebut mengalami kendala. Terutama dalam memberikan gaji dan menghidupi member yang bekerja di sana.
Sudah Berjuang
Sebelum ada kemungkinan bubar, staf dan member sudah mengusahakan cara lain untuk bertahan. Mereka mencoba inovasi kegiatan untuk mempertahankan keberadaan JKT48 di Indonesia. Beberapa kegiatan yang pernah dilakukan seperti live streaming pertunjukan teater dan video call dengan JKT48 member.
Akan tetapi, kegiatan itu masih tidak dapat menyelamatkan ketimpangan belanja modal manajemen JKT48.
Keputusan Terbaik
Ada kemungkinan JKT48 masih dipertahankan di Indonesia. Akan tetapi, keputusan terbaik yang dapat diambil ialah terjadinya pengurangan member dan staff. Pemangkasan ini akan terasa kasar, tetapi hal ini sepertinya langkah terbaik untuk mempertahankan keberadaan JKT48 di Indonesia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi