Suara.com - Ratu Felisha dipastikan tak akan pernah hadir dalam sidang cerai. Artis 38 tahun ini menyerahkan seluruh proses perceraiannya kepada sang suami, Ari Pujianto.
Hal tersebut diungkap Ari Pujianto usai mengjalani sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020).
"Feli nggak akan datang, makanya meminta saya untuk mengurus semuanya," kata Ari Pujianto.
Ari mengatakan bahwa Ratu Felisha telah menyerahkan kuasa proses percerainya kepada dirinya, Sehingga, bintang film Buruan Cium Gue ini tak perlu menghadiri sidang tersebut.
"Saya yang mengajukan gugatan karena itu Feli tidak akan pernah datang. Jadi memang Feli meminta saya yang mengurus semuanya sampai ini selesai," ucan Ari.
Lebih lanjut saat disinggung tak ada niat pertahankan rumah tangganya dengan Ratu Felisha, Ari mengaku telah berupaya yang terbaik.
"Kami sudah berupaya pertahankan itu (rumah tangga)," tuturnya.
Sementara itu, karena Ratu Felisha tidak hadir, sidang pun ditunda dan dilanjutkan pekan depan, Kamis (26/11/2020) dengan agenda mediasi.
Sekadar informasi, Ari Pujianto mendaftarkan talak cerai terhadap Ratu Felisha pada 2 November 2020 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Keduanya menyudahi biduk rumah tangga yang telah berjalan selama empat tahun.
Baca Juga: Isu Orang Ketiga, Suami: Ratu Felisha Perempuan Baik-Baik
Berita Terkait
-
Tinggalkan Sementara Dunia Akting, Influencer Ratu Felisha Asyik Bantu UMKM
-
4 Rekomendasi Film Horor Ratu Felisha, Malam Pencabut Nyawa Teranyar
-
Wajah Ratu Felisha Dianggap Oplas Gegara Tampil Beda, Ternyata Ini Faktanya
-
Link Nonton Webseries 96 Jam Full Episode Kualitas HD, Klik di Sini!
-
5 Potret Hot Ratu Felisha, Pancarkan Aura Girl Boss di Usia 40 Tahun
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z