Suara.com - Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI), Munarman angkat bicara soal video pelatihan gorok leher yang viral. Video itu sebelumnya sudah diunggah oleh Nikita Mirzani di Instagram.
Ibu tiga anak ini menyebut video itu merupakan latihan gorok leher yang dilakukan oleh simpatisan FPI.
Perihal itu, Munarman mengatakan aksi tersebut merupakan peragaan ilmu kebal dari salah satu perguruan silat di Jember, Jawa Timur.
"Ini peragaan ilmu kebal di Jember. Itu (aksi) perguruan silat setempat," kata Munarman kepada Suara.com lewat pesan singkat, Kamis (10/12/2020).
Pihaknya membenarkan ada simpatisan FPI hadir dan menyaksikan aksi tersebut. Tapi kedatangan mereka hanya sebatas tamu undangan.
"Anggota FPI hadir saja," ungkapnya.
Sementara soal tuduhan janda tiga anak itu yang menyebut aksi tersebut dilakukan simpatisan FPI, dibantah tegas oleh Munarman. Dia bilang, tundingan Nikita Mirzani tak berdasar alias hoaks.
"Hoax (simpatisan FPI latihan gorok leher)," tuturnya.
Sebelumnya di Instagram, Nikita Mirzani mengunggah video diduga simpatisan FPI melakukan aksi latihan gorok leher. Video itu berdurasi 27 detik.
Baca Juga: FPI Tanggapi Tuduhan Nikita Mirzani Soal Gorok Leher, Apa Katanya?
Di situ puluhan orang terlihat mengenakan baju koko dan peci. Beberapa lainnya duduk bersila sembari menunggu salah satu rekannya seolah-olah menggorok leher mereka.
Tampilan bendera putih dengan tulisan FPI berkibar. Samar-sama suara takbir terdengar.
"FPI melatihkan cara 'menggorok leher'," tulis Nikita Mirzani dalam keterangan unggahannya di Instagram, Rabu (9/12/2020).
Janda tiga anak ini pun memprotes aksi tersebut. Dia menyindir soal revolusi akhlak yang disuarakan simpatisan FPI.
"Ini lah yang dikatakan 'revolusi akhlak?' Lo pikir lebaran haji potong qurban," katanya.
Unggahan Nikita Mirzani ini pun langsung banjir komentar. Video itu sendiri sudah ditonton lebih dari dua juta kali.
Berita Terkait
-
Fitri Salhuteru Serang Balik Nikita Mirzani: Bintang Iklan Judol, Teriak Judol
-
Vadel Badjideh Lawan Balik, Pengacara Sebut Inisiatif Aborsi Ide Putri Nikita Mirzani
-
Nikita Mirzani Meradang, Vonis 9 Tahun Vadel Badjideh Terlalu Ringan
-
Terjebak TPPU Rp4 Miliar, Nikita Mirzani: Ini Bukan Pidana, Tapi...
-
Nikita Mirzani Bongkar Kelakuan Vadel di Penjara: Sesumbar Soal Lolly ke Napi Lain
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Nostalgia Bareng Lagu-lagu Westlife dan Boyzone, Buka Konser Mariah Carey
-
Momen Langka, Guruh Gipsy Tampil di Synchronize Fest Usai 50 Tahun Vakum
-
Isu Cerai, Warganet Ungkit Lagi Romansa Lama Putri Tanjung dengan Gofar Hilman
-
Setahun Pacaran, El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss
-
Reino Barack Bikin Masjid di Perumahan Islami, Warganet Langsung Bandingkan dengan Suami Luna Maya
-
Baru Cerai dari Pratama Arhan, Unggahan Azizah Salsha Isyaratkan Move On
-
Eks Karyawan Tuding Ashanty Lakukan Penggelapan Pajak
-
Kantongi Bukti, Sahara Rental Mobil Tuding Yai Mim Pernah Pamer Video Intim dengan Istrinya
-
4 Film dan Drama Korea Terbaru Bae Suzy: Genie, Make a Wish Lagi Trending
-
Taqy Malik soal Tudingan Bangun Masjid di Tanah Sengketa: Setiap Cerita Punya 2 Wajah