Suara.com - Raffi Ahmad melibatkan putranya, Rafathar Malik Ahmad dalam merilis serial animasi terbaru berjudul Lorong Waktu Si Aa. Kali ini Raffi Ahmad juga berkolaborasi dengan Pemerintah lewat Sinergy For Indonesia dan Badan Pembina Ideologi Pancasila, untuk membuat karya tersebut.
Rafathar sebagai tokoh utama animasi tersebut nantinya akan mengisi suara tokoh si Aa dalam animasi. Si Aa nantinya dikonsepkan mampu melintasi lorong waktu untuk mempelajari budaya dan daerah yang beragam di Indonesia.
"Mau memberikan hiburan sekaligus pelajaran. Jadi anak-anak nggak merasa digurui, tapi masuk ke dalam cerita. Wah dapat lorong waktu, Rafathar dapat satu jam ke masa yang harus tahu nilai-nilai di Indonesia. Akan muter ke seluruh Indonesia," kata Raffi Ahmad, di acara launching animasi Lorong Waktu Si Aa di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/12/2020).
Raffi Ahmad mengaku dirinya diajak bergabung di projek ini oleh BPIP. Alasannya, karena suami Nagita Slavina itu memiliki banyak followers di media sosial.
"Alhamdulillah Rans Entertainment yang punya followers banyak dan diberikan amanah ini untuk negara kita," ujar Raffi Ahmad.
Di tempat yang sama, pendiri Sinergy For Indonesia sekaligus Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengucap syukur karena proyeknya bersama Rans Entertainment bisa berjalan. Ia berharap animasi ini bisa memberikan pelajaran tentang sejarah serta kebudayaan Indonesia ke anak-anak.
"Bersyukur Alhamdulillah, hari ini BPIP, Sinergy Indonesia dan Rans Entertainment bisa launching serial animasi pertama yang misinya untuk menggambarkan Pancasila dan ke-Idonesiaan," kata Doli.
Sebenarnya animasi Si Aa sendiri sudah ada dan tayang di YouTube Rans Entertainment dan salah satu televisi swasta. Namun Raffi Ahmad memastikan serial animasi ini akan berbeda dengan yang sebelumnya. Pasalnya, animasi Lorong Waktu si Aa ini menyuguhkan tema berbeda.
"Sebenernya animasi Si Aa sudah ada di ANTV dan digital juga, tapi itu hanya membahas kehidupan sehari-hari saja. Pas ketemu Kang Doli, dia menyarankan untuk membuat animasi yang bisa menjembatani anak-anak dan keluarga," tutur Raffi Ahmad.
Baca Juga: Tak Disangka, Begini Perasaan Rafathar usai Sering Disebut Mirip Oppa Korea
"Karena itulah kita mencoba menggabungkan yang konvensional agar memiliki ideologi Pancasila yang bisa nempel di kepala dan di hati," sambungnya.
Animasi Lorong Si Aa ini akan tayang di Rans Entertainment mulai 19 Desember 2020. Ke depannya, serial ini juga akan tayang di salah satu televisi swasta Tanah Air.
Berita Terkait
-
Ledakan di SMA 72 Jakarta, Dasco Ungkap Kondisi Terkini Korban di Rumah Sakit
-
Raffi Ahmad Beli Tas Hermes Ivan Gunawan Seharga Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Jepang
-
Terkendala Cuaca Buruk, Raffi Ahmad dan Irfan Hakim Gagal Bertemu Ammar Zoni di Nusakambangan
-
Nagita Slavina Mendadak Jadi Produser Film, Bukan Hanya Demi Cuan?
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong
-
Run Hide Fight: Ketika Trauma Jadi Kekuatan Melawan Teroris, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih Keren Mana: Jungle Hunter vs City Hunter di Film Predator?
-
Segera Disidang, Bos Mecimapro Tersangka Penggelapan Dana Konser TWICE Minta Maaf
-
Bos Mecimapro Akhirnya Respons Laporan Dugaan Penggelapan Dana Konser Twice