Suara.com - Pandemi Covid-19 belum juga usai. Kali ini, giliran istri aktor Dennis Adhiswara yang dinyatakan positif virus corona atau Covid-19.
Hal itu pun diumumkan langsung olenya dalam unggahan di Instagram.
"Dia positif, saya negatif," tulis Dennis Adhiswara sebagai caption.
Saat itu, Dennis Adhiswara dan istri langsung mengumumkan hal itu ke kolega dan kerabat. Tujuannya agar mereka bisa mendeteksi diri secepat mungkin.
"Setelah mendapat hasil dari swab test mandiri dari tersebut, kami pun menelpon Puskesmas terdekat dan ditanggapi dengan sangat baik. Mereka juga menyediakan swab test gratis untuk asisten dan kolega saya yang sempat kontak erat beberapa hari belakangan," ungkapnya.
"Saya pun memberitahu para kerabat yang sempat bertemu kami langsung. Tujuannya, agar segera test dan memudahkan pelacakan dari para tenaga kesehatan," imbuhnya lagi.
Dia mengaku tak tahu istrinya, Fauzia Vina Soraya tertular dari siapa. Sebab, belakangan ini keduanya memang sudah aktif bekerja di luar rumah.
"Dari siapa kami tertular? Belum tahu, karena belakangan ini kami mulai mencoba aktif bekerja di luar rumah. Lagipula, kami sekarang ingin fokus agar jangan sampai ada yang tertular oleh kami," tuturnya.
Yang pasti, Dennis Adhiswara menuturkan kalau Fauzia Vina Soraya tak bisa langsung dilarikan ke rumah sakit sesaat setelah dinyatakan positif.
Baca Juga: Agensi Umumkan Bitto UP10TION Positif COVID-19
"Setelah lapor puskesmas, kami harus mengantri kamar isolasi rujukan karena saking penuhnya. Kamipun terpaksa tidur berbeda ruangan dahulu di rumah," bebernya.
Beruntung keesokan paginya, dia mendapat kabar bahwa ada kamar isolasi untuk sang istri.
"Untungnya, keesokan paginya kami dapat kabar dari puskesmas kalau ada ruang yang siap ditempati. Saya pun ke puskesmas untuk mengantar istri naik ambulans ke kamar isolasinya. Cepat sembuh ya sayang," sambungnya.
Sebagai penutup, Dennis Adhiswara pun berharap semua orang terus menjaga kesehatan. Dia juga ingin para pasien covid-19 tetap kuat.
"Semangat dan stay strong untuk kamu semua yang sedang berjuang, maupun kalian yang sedang menemani kerabat yang terdampak," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Dennis Adhiswara Syok! Peran di Film Terbaru Mirip Kehidupan Nyata
-
Bintangi Film Cocote Tonggo, Dennis Adhiswara Syok: Kok Karakternya Sama?
-
Review Film Thaghut: Antara Daya Tarik Kontroversi dan Ekspektasi
-
Sinopsis Film Kutukan Calon Arang, Siap Tayang Oktober di Bioskop
-
Eunkwang BTOB Positif Covid-19, Semua Jadwalnya Ditangguhkan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
5 Serial Netflix Terpopuler Sepanjang Masa, Stranger Things Segera Tamat
-
Berani Laporkan Inara Rusli ke Polisi, Ternyata Wardatina Mawa Punya Backingan yang Tak Main-Main
-
5 Film Indonesia Raih Penonton Terbanyak di Hari Pertama Penayangan Sepanjang 2025
-
Sinopsis We Bury The Dead, Daisy Ridley Hadapi Zombie Jenis Baru
-
Rekomendasi Film Indonesia Genre Sci-fi di Netflix, Ceritanya Unik-Unik
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
Dipersatukan dengan Amanda Manopo, Kenny Austin Bocorkan Perannya di Series Paylater 2
-
7 Film Anime Masuk Daftar Eligible Oscars 2026
-
7 Rekomendasi Film Rio Dewanto, Legenda Kelam Malin Kundang Akhirnya Tayang di Bioskop