Suara.com - Deddy Corbuzier tak kuasa menahan air mata saat mengenang sosok Syekh Ali Jaber. Di matanya, ulama asal Madinah itu sangat baik dan rendah hati.
Mantan suami Kalina Oktarani itu kaget saat pertama kali mendengar kabar Syekh Ali Jaber meninggal dunia.
"Gue kaget banget ketika pagi ini, gue di-WhatsApp beberapa temen kalau Syekh Ali Jaber meninggal dunia," kata Deddy lewat video di kanal YouTube miliknya, Kamis (14/1/2021).
Deddy Corbuzier menilai Syekh Ali Jaber adalah ulama yang bercita-cita menjadikan Indonesia lebih baik. Karenanya dia menyesalkan lelaki berusia 44 tahun itu pergi begitu cepat.
"Orang yang mencoba membuat pancasila NKRI jadi Indah. Dipanggilnya cepet banget," ujar Deddy temenung lama.
Deddy tak peduli bila ada orang yang menganggapnya aneh karena mengenang sosok Syekh Ali Jaber di podcast hingga dia menangis.
"Saya bikin video ini supaya teman-teman tahu betapa luar biasanya sosok beliau," ujar Deddy sambil terisak.
Deddy juga mengenang Syekh Ali Jaber lewat Instagram. Dia menyinggung kesabaran Syekh Ali ketika alami insiden penusukan.
Hal itu disadari Deddy saat Syekh Ali jadi bintang tamu podcast miliknya sehari setelah ditusuk.
Baca Juga: Selain Syekh Ali Jaber, Haikal Hasan Sebut 10 Nama Ulama Wafat Januari 2021
"Saya adalah salah satu orang yang beruntung di beri Allah bertemu Ali Jaber walau hanya sekali. Beliau datang satu hari setelah beliau ditusuk. Sadar kah kita, kalau beliau adalah pahlawan," tulis Deddy.
"Saat itu beliau punya pilihan tuk marah. Berkoar- koar lalu membuat rusuh dimana-mana. Tapi beliau memilih ke podcast saya bersama @gusmiftah tuk menenangkan masyarakat, tuk mendamaikan, tuk diam. Bicara beliau di Podcast saya adalah diam nya beliau," sambungnya.
Di akhir tulisan, ayah satu anak ini menulis alasan yang membuat dia langsung membuat video podcast mengenai almarhum Syekh Ali Jaber.
"Dia adalah lelaki hebat yang dibutuhkan negeri ini. Video ini dibuat untuk YouTube saya, untuk dia dan kita bagaimana sosok dia di mata saya. Kami akan sangat merindukan kamu Syekh," tutup Deddy Corbuzier.
Syekh Ali Jaber meninggal dunia di usia 46 tahun, di Rumah Sakit Yarsi, Kamis (14/1/2021).
Sebelum meninggal, ulama kelahiran Madinah, Arab Saudi itu sempat dirawat karena positif Covid-19 hingga dipasang ventilator. Kendati demikian, Syekh Ali Jaber sudah dinyatakan negatif virus corona.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Komentar Agak Laen Deddy Corbuzier Terkait Video Permintaan Maaf Anita Tumbler dan Suami
-
Rayakan Ultah Sabrina Saat Proses Cerai, Tulisan Kue dari Deddy Bikin Heboh
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Park Bo Gum Comeback Main Film Sejarah, Bintangi The Sword: A Legend of the Red Wolf Bareng Joo Won
-
Boss Level: Frank Grillo Mati Ratusan Kali demi Selamatkan Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dijodohkan dengan Virgoun, Dewi Perssik Beri Jawaban Serius: Saya Siap Jadi Mama untuk Anak-anaknya
-
Bedah Proses Kreatif Film Sadali: Syuting Maraton Dua Era hingga Ambisi Hidupkan Seni Rupa 90-an
-
The Equalizer: Aksi Brutal Denzel Washington Lawan Sindikat Germo Rusia, Malam Ini di Trans TV
-
5 Centimeters per Second Rilis Ulang di Bioskop, Hadirkan Behind The Scene 20 Tahun Silam
-
Doktif Sentil Richard Lee Tunda Diperiksa karena Sakit: Dugem Sampai Pagi Bisa
-
Ahmad Dhani Kirim Kode "Siap" untuk Inara Rusli, Netizen Malah Setuju
-
Aurelie Moeremans Diam-Diam Dibantu Sosok Ini saat Buktikan Kepalsuan Surat Nikah Roby Tremonti
-
Serba-serbi Keseruan Meet and Greet Highlight di Jakarta, Kepincut Rendang!