Suara.com - Teddy Pardiyana akhirnya bertemu dengan Rizky Febian dan Putri Delina untuk membahas harta warisan Lina Jubaedah.
Dalam pertemuan tersebut, Teddy menegaskan tak minta jatah dari warisan almarhumah. Dia cuma minta hak dari Bintang, anak dari pernikahannya dengan Lina.
"Sampai saat ini Teddy bilang dia laki-laki dan masih sehat ada pekerjaan. Dia nggak mau juga ya hartanya. Dia tidak mau menuntut hak dia sebagai ahli waris. Dia mau buat Bintang aja," kata kuasa hukum Teddy, Ali Nurdin, dikutip dari channel Youtube SelebOncam News, Jumat (29/1/2021).
Meskipun dalam hukum waris, Teddy sebagai suami masuk sebagai ahli waris. Setelah dijelaskan soal itu, Teddy bersikeras cuma menuntut hak anaknya saja.
"Ada suami meninggal yang jadi pewaris istri dan anak-anak. Istri meninggal yang jadi waris ya suami dan anak-anak. Terlepas harta itu dari warisan A, B, gono gini, itu nggak ada hubungannya," ujarnya.
Sejak diberi kuasa oleh Teddy, Ali cuma diminta memperjuangkan hak Bintang. Menurut dia, kliennya khawatir dengan masa depan sang anak.
"Dia hanya memikirkan bagaimana hak anaknya ke depan. Dia tidak menginginkan dan mengharapkan bagian warisnya untuk diri sendiri. Jadi yang diusahakan hak waris anaknya si Bintang," ujar Ali.
Karenanya, Ali membahtah kabar di luar sana yang menyebut Teddy serakah dan suami tak tahu diri. Lagipula kata dia, bila Teddy meninggal, penguasaan harta Bintang akan kembali ke tangan Rizky dan Putri.
"Teddy tuh tidak jahat seperti yang beredar ya, kalau memang nanti Bintang mendapat sesuatu, misalnya rumah nih, atau mobil. Misal Teddy meninggal, dia berpesan, rawat anak saya dan otomatis apa yang menjadi peninggalan ibunya dalam penguasaan pihak sana (Rizky dan Putri) kembali," katanya menjelaskan.
Baca Juga: Ketemu Bahas Warisan, Rizky Febian dan Teddy Saling Lempar Uneg-uneg
Teddy akan bertemu lagi dengan Rizky Febia dan Putri Delina dua pekan mendatang. Dalam pertemuan nanti akan dibahas lebih rinci berapa jatah warisan masing-masing.
"Mudah-mudahan, minggu depan atau dua minggu lagi lah udah ada kesepakatan. Karena yang diminta Teddy juga bukan yang aneh-aneh. Bukan yang miliaran itu, yang dia usahakan itu anaknya mau gimana nih," kata Ali.
Kematian Lina Jubaedah yang merupakan mantan istri komedian Sule memang menyisakan persoalan. Harta warisan yang ditaksir Rp 10 miliar jadi rebutan anak-anak Sule dan Teddy.
Polemik harta warisan Lina Jubaedah berawal saat Teddy mempertanyakan hak dari Bintang, anak dari pernikahannya dengan almarhumah. Sebab surat-surat berharga milik Lina dibawa Putri Delina tanpa sepengetahuan Teddy.
Sule yang tadinya malas menanggapi persoalan tersebut sampai terpancing emosi. Dia bahkan meminta Teddy untuk fokus saja mengurus Bintang, bukan bikin ribut soal harta warisan.
Berita Terkait
-
Bisnis Baru Mahalini Raharja, Ini 4 Pilihan Parfum LENOTES untuk Pecinta Wangi Mewah
-
Pernah Pacaran Beda Agama dengan Rizky Febian, Mahalini Beri Pesan ke Sang Putri Jika Bernasib Sama
-
Diincar AC Milan, Jay Idzes Bersaing dengan 3 Nama Termasuk Rekan Setimnya Sendiri
-
Merinding! Sule Didatangi Almarhumah Mantan Istri, Kasih Petunjuk Mengejutkan soal Pacar
-
Tak Terima Orang Sunda Dihina, Sule Bandingkan Resbob dengan Hewan Anjing
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar