Suara.com - Tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal Gus Miftah menceramahi Abu Janda alias Permadi Arya di depan Deddy Corbuzier.
Keduanya diundang Deddy Corbuzier menjadi bintang tamu di kanal YouTube miliknya guna membahas cuitan Abu Janda di Twitter yang menyebut Islam arogan.
Gus Miftah mengaku senang sudah dipertemukan secara langsung dengan Abu Janda. Sehingga ia bisa menceramahi dan menjelaskan tentang Islam.
"Saya sudah sekian lama mendam, pengin menceramahi orang ini (Abu Janda) dan puncaknya ini (cuitan Abu Janda soal Islam agama arogan)," kata Gus Miftah di kanal YouTube Deddy Corbuzier, dikutip Senin (1/2/2021).
Gus Miftah secara pribadi tak keberatan jika Abu Janda mengaku sebagai orang Nahdlatul Ulama (NU). Namun cuitannya tentang Islam arogan dinilai tak pantas dan berdampak buruk.
"Hari ini yang terdampak adalah Nahdlatul Ulama secara umum. Saya nggak masalah Mas Arya ini ngaku Nahdlatul Ulama karena siapa pun boleh mengaku orang NU," katanya.
"Tapi kemudian jangan sampai dampaknya kena terhadap Islam dan wabil khusus kepada Nahdlatul Ulama. Lha saya mau nemui, siapa tahu omongan saya didengarkan sama Mas Arya," kata Gus Miftah lagi.
Sementara itu tak banyak yang terlontar dari mulut Abu Janda. Dia hanya mengangguk seakan mengerti nasihat Gus Miftah padanya.
"Siap Gus, enggeh," ujar Abu Janda.
Baca Juga: Soal Islam Arogan, Abu Janda: Saya Respons Twit Provokatif Tengku Zul
Setelah bertemu dan berdiskusi, Deddy Corbuzier menimpali apakah Gus Miftah bersedia memberikan maaf pada Abu Janda.
"Intinya kalau maaf dimaafkan ya?" tanya Deddy Corbuzier.
"Kalau dia minta maaf dan dia memahami kesalahannya saya maafkan," jawab Gus Miftah.
Masih penasaran, Deddy Corbuzier kembali memastikan langkah ke depan yang akan diambil Gus Miftah dan Abu Janda setelah saling memaafkan dan memahami Islam dalam garis besar.
"Oke, dimaafkan lalu kedepannya gimana?" sahut Deddy Corbuzier
"Saya silahkan Anda (Abu Janda) sebagai seorang yang suka menyerang. Boleh, nggak ada masalah. Meng-counter orang-orang Islam keras atau apapun provokatif boleh. Tapi saya minta lebih santun," ujar Gus Miftah.
Berita Terkait
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Bikin Acara Istighosah, Gus Miftah Paksa Gus Ipul dan Gus Ipang Wahid Rogoh Kocek Sendiri
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki