Suara.com - Profil Arya Saloka tengah menjadi perbincangan publik, terutama para emak-emak. Perannya sebagai mas Al atau Aldebaran dalam sinetron ‘Ikatan Cinta’ memang sukses membuat para kaum hawa jatuh cinta.
Tidak jarang Arya Saloka ini digosipkan berselingkuh dengan lawan mainnya Andini (Amanda Manopo) karena saking menjiwai memerankan karakter mas Al.
Putri Anne, istri dari Arya Saloka pun juga terkena imbas dari pemberitaan tersebut lantaran dianggap cuek-cuek saja menanggapi gosip miring tersebut.
Kira-kira seperti apa ya karakter Asli Arya Saloka? Apakah tidak beda jauh dengan karakter mas Al? Oke, buat para fans garis keras Arya Saloka a.k.a mas Aldebaran, simak berikut ini profil Arya Saloka.
Profil atau Biodata Arya Saloka
Pria yang memiliki nama lengkap Arya Saloka Yuda Perwira Surowilogo ini lahir di Denpasar (Bali) pada 27 Juni 1991.
Pria berdarah Indonesia ini merupakan seorang anak dari Murtiningsih Hardono dan Hardono Surowilogo. Ia memeluk agama islam.
Arya memiliki seorang istri cantik bernama Putri Anne. Keduanya melangsungkan pernikahan pada tanggal 6 Agustus 2017 dan dikarunia seorang putra bernama Ibrahim Jalal Ad Din Rumi yang sekarang ini berusia 1 tahun.
Ia pernah mengenyam pendidikan di Universitas Negeri Malang mengambil jurusan Pendidikan. Namun, berhenti karena lebih tertarik menekuni bidang seni peran.
Baca Juga: Tersebar Informasi Pendidikan Arya Saloka, Kampusnya Bikin Netizen Menjerit
Perjalanan Karier Arya Saloka
Nama Arya Saloka semakin mengudara setelah sukses memerankan tokoh mas Al atau Aldebaran yang dipasangkan dengan tokoh Andini yang diperankan oleh Amanda Manopo dalam sinetron Ikatan Cinta.
Sebelumnya, Arya sudah beberapa kali membintangi judul sinetron, FTV maupun film layar lebar. Tercatat ia pernah bermain sinetron Get Married The Series 2’, ‘Tukang Ojek Pengkolan’, ‘Bumi Langit’, ‘Saat Hati Telah Memilih’, dan ‘4 Anak Rantau.
Ia juga berperan dalam beberapa judul FTV, dua diantaranya yaitu ‘ Bang Toge Pamit Balik Lagi’, dan ‘3 Semprul jadi Tentara’.
Arya juga tercatat pernah berperan dalam sejumlah judul film layar lebar, yaitu ‘ Menunggu Pagi; ‘Malaikat Tanpa Sayap’, ‘Night Bus’, ‘Habibie & Ainun 3’, serta ‘Story of Kale: When Someone’s In Love’.
Terhitung hingga sekarang, pria yang hobi bulutangkis ini sudah beberapa kali mencicipi berbagai tokoh, mulai dari tokoh utama, tokoh pendukung, hingga cameo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Konser eaJ Siap Digelar Akhir Pekan Ini, Stok Tiket Menipis
-
Debt Collector ke Isu Hak Asuh Anak, Konflik Ruben Onsu dan Sarwendah Makin Panas
-
Siapa Istri Habib Bahar bin Smith? Helwa Bachmid Ngaku Simpanan
-
Peran Mendiang Marissa Haque di Balik Lagu Baru Ikang Fawzi
-
Bukan Sekadar Tawa, Ernest Prakasa Bongkar 'Jalan Halus' Komedi untuk Sampaikan Kritik Tajam
-
Raisa Ungkap Makna Tersembunyi dalam Lagu Si Paling Mahir
-
Rahasia Armada Tetap Solid Selama Belasan Tahun, Hindari Ribut soal Uang dan Perempuan
-
Interview Bonnadol: Fan Meeting Jakarta, Kekaguman pada Rizky Febian, dan Proyek Baru yang Ditunggu
-
Sindirian Menohok Deddy Corbuzier Soal Fenomena Bahagia Palsu di Medsos
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?