Suara.com - Lama menepi dari panggung hiburan, Elkasih kembali eksis. Grup musik yang dibentuk pada 2008 itu kini memunyai vokalis baru bernama Septa.
"Septa ini vokalis yang didapatkan dari audisi yang diadakan pada September sampai Desember lalu. Pemuda dari Tasikmalaya, penggemar El Kasih juga, namanya El Septa," kata El Ari, pemain kibor El Kasih Reborn saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (11/3/2021).
Memakai nama Elkasih Reborn, mereka merilis lagu baru berjudul Muntaber, akronim dari Mundur Tanpa Berita alias ghosting.
Lagu tersebut dibuat 12 tahun lalu saat vokalis pertama mereka, El Ibnu masih bergabung.
"Setelah dapet vokalis, kita langsung rekaman dan lagu sudah dibuat Arif 12 tahun lalu. Rekaman seminggu setelah audisi, kita buat video klip dan launching," ujar El Ari.
El Ibnu yang turut hadir di acara tersebut membenarkan hal itu. Dia pun mengaku sudah mengikhlaskan lagu tersebut dinyanyikan orang lain.
"Ini lagi yang harusnya kunyanyikan kalau saya tidak sakit. Meski bukan aku yang nyanyiin tapi nyawaku juga ada di sini karena aku ikut nyempurnain lagu ini dari awal," kata El Ibnu.
El Ibnu diketahui mengidap stroke yang membuatnya tak bisa bicara dan harus duduk di kursi roda. Kondisinya membuat dia tak bisa bergabung lagi dengan Elkasih.
"Jadi lagunya dikeluarin aja ke Septa, Ibnu udah ikhlas ya, lagu ini mungkin kalau Ibnu nggak sakit dia yang nyanyiin gitu," ujar El Arif menjelaskan.
Baca Juga: Firasat El Ibnu Sebelum Ibunya Wafat, Ada Perasaan Takut
Lagu Muntaber menceritakan tentang sebuah hubungan percintaan, di mana salah satu pihak meninggalkan pasangannya tanpa memberitahu sebelumnya.
"Muntaber ceritanya itu hampir setiap orang mengalami. Itu kenapa saya bikinkan lagu karena mewakili perasaan banyak orang, apalagi pas banget lagi rame ghosting, kebetulan," kata El Arif.
Istilah ghosting belakangan memang lagi ramai. Pemicunya terkait kisah percintaan Kaesang Pangarep dan Felicia Tissue.
Kaesang disebut-sebut meninggalkan Felicia alias menghilang tanpa ada kabar.
Berita Terkait
-
Tagih Royalti, Elkasih Mendapat Sambutan Positif dari Nagaswara
-
Tak Hanya Indra Bekti, Ini Deretan Artis Indonesia yang Ditinggalkan Istri saat Sakit
-
Selain Indra Bekti, 4 Artis Ini Juga Digugat Cerai Saat Lagi Sakit
-
Ngorbit: Elkasih Reborn - Mundur Tanpa Berita
-
Unggah Video Sedang Dibaptis, El Ibnu Vokalis El Kasih Lega
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Naysilla Mirdad Lagi Serius Akting Nangis, Malah Digoda Bunda Corla: Ih Cantik Kali Kau Ya!
-
Tak Cuma Bikin Ngakak, Film Mertua Ngeri Kali Punya Pesan Mendalam tentang Keluarga
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin