Suara.com - Duka mendalam kembali dirasakan pedangdut Boiyen. Kakaknya, Dadang Abdul Mukti meninggal dunia pada Minggu (28/3/2021).
Boiyen mengunggah foto jenazah kakaknya yang sudah terbungkus dengan kain. Penyanyi 32 tahun itu merasakan kesedihan, apalagi belum lama ini kakaknya yang lain, Dudung juga wafat.
"Innalillahi wa inna inaili rajiun. Ya Allah, kemaren a Dudung yang pergi, sekarang aa Dadang," tulis Boiyen, Minggu (28/3/2021).
"Kakakku semua pergi ninggalin aku sama mama," imbuhnya sambil menyematkan emoji wajah menangis.
Bersikap tegar, Boiyen juga berusaha mengikhlaskan kepergian Dadang Abdul Mukti.
"Bahagia di sana ya a Dadang. Salam buat bapak, a Deden, a Dudung. Al Fatihah," ucap Boiyen.
Di hadapan keranda jenazah kakanya, Boiyen sekaligus minta maaf atas perilakunya selama ini.
"Maafin gue yang suka nyolotin elu a," kata pemilik nama lengkap Yeni Rahmawati tersebut.
Raut wajah kesedihan Boiyen sempat terekam saat ia mengucapkan terima kasih kepada rekan yang mendoakan sang kakak.
Baca Juga: Kakak Tewas Ditabrak Kereta, Curhat Pilu Boiyen: Dia Pengganti Bapak
Sambil mengenakan kerudung bermotif bunga dan baju muslim, Boiyen duduk terpaku di depan jenazah kakaknya.
"Makasih teman-teman, saudara buat doa dan kehadirannya," kata Boiyen.
Jenazah Abdul Mukti telah dimakamkan tadi malam. Boiyen juga ikut mengantarkan sang kakak ke peristirahatan terakhirnya.
"Selamat jalan a Dadang, Al Fatihah," kata Boiyen.
Perihal penyebab wafatnya kakak Boiyen, Suara.com telah menghubungi manajer sang artis. Namun hingga berita ini ditulis, belum ada respons dari pihak terkait.
Sebelumnya kakak Boiyen yang lain Dudung tewas setelah tertabrak kereta di kawasan Kalideres, Jakarta Barat. Peristiwa itu terjadi pada 3 Maret 2021.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Kasus Penggelapan Investasi, Rully Ungkap Nasib Rumah Tangga dengan Boiyen
-
Bantah Lakukan Penggelapan, Suami Boiyen Luruskan Isu Uang Investasi Masuk ke Rekening Pribadi
-
Lagi Terseret Kasus Hukum, Suami Boiyen Tegaskan Sudah Bikin Perjanjian Pranikah
-
Suami Boiyen Akhirnya Bicara, Bantah Dugaan Penggelapan Dana Rp 300 Juta
-
Nasib Rumah Tangga Boiyen Usai Suami Tersandung Kasus Penggelapan Rp300 Juta
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
Haykal Kamil Dipalak di Kendari, Pelakunya Nekat Banget
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
-
Sambil Menahan Tangis, Chiki Fawzi Umumkan Dicopot Mendadak Sebagai Petugas Haji
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako
-
Hotman Paris Pasang Badan, Siap Kirim 10 Pengacara Bela Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4