Suara.com - Penyanyi Ashanty dilanda cobaan mnjelang pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang digelar Sabtu (3/4/2021). Penyakit autoimun istri Anang Hermansyah itu kembali kambuh.
Ashanty cukup merasa terganggu dengan dampak dari autoimunnya. Pelantun Jodohku ini mengalami kesulitan tidur hingga merasa depresi.
"Karena hormon aku terganggu kayak susah tidur, seperti orang depresi, terus metabolisme aku nggak bagus karena disebabkan imbalance hormonal," kata Ashanty di kanal YouTubenya, Rabu (31/3/2021).
Bukan hanya itu, efek lain yang timbul dari autoimun adalah kulitnya yang kemerahan dan terasa gatal.
"Aku auitomunnya usus sama tiroid. Nah kemarin tiroidnya ini lagi, jadinya gatel. Dulu kan waktu masuk rumah sakit juga gatel-gatel merah, kata orang itu biduran. Tapi aku nggak, ini penyakit tiroidnya," papar Ashanty.
Ibu sambung Aurel Hermansyah ini menduga penyakit tersebut kembali timbul setelah dirinya sembuh dari Covid-19.
"Nggak tahu juga kenapa. Mungkin sibuk, kecapean pasca Covid-19, terus juga ngurus pernikahan. Mungkin di bawah alam sadar kita ngalamin stres dan lain-lain. Padahal sih nggak ada pikiran, tapi mungkin di bawah alam sadar ya," papar Ashanty.
Tidak ingin penyakitnya makin parah, Ashanty mengunjungi beberapa dokter guna konsultasi kesehatan.
Baca Juga: Peci Akad Nikah Atta Halilintar Dihiasi Aksen Petir
"Aku kaget banget karena hasil hormonal aku jelek, tiroid aku jelek, autoimun aku kambuh, pengentalan darah hampir 2.000, itu kata dokter parah semua hasilnya," kata penyanyi 36 tahun itu.
"Terus aku ke dokter Teguh untuk mengerjakan imbalance hormonal aku," tutur Ashanty.
Selain medis, Ashanty juga menjalani pengobatan alternatif di daerah Cianjur, Jawa Barat.
"Aku kemarin ke Cianjur untuk terapi kesehatan. Alhamdulillah setelah melakukan selama 5 kali, aku merasa badanku lebih enakan," jelasnya.
Ditemani Anang Hermansyah, Ashanty kembali berkonsultasi dengan dokter Terawan dan dokter lainnya yang mengecek bagian tiroidnya.
"Aku ngelakuin cell cure karena autoimun supaya lebih sehat. Karena kemarin sudah merah-merah. Sel-selku dibenerin lagi," jelasnya.
Berita Terkait
-
Gen Halilintar Tak Hadir di Pesta Ulang Tahun Anak Kedua Atta Halilintar? Ini Faktanya
-
Krisdayanti Ungkap Sosok Atta Halilintar dan Pesan untuk Aurel Hermansyah
-
Sudah Dipenjara, Mantan Karyawan Tetap Ajukan Syarat Damai dengan Ashanty
-
Jelang Sidang Lawan Ashanty, Ayu Chairun Nurisa Ajukan Penangguhan Penahanan
-
Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Sempat Dikhawatirkan Bakal Cerai, Potret Terbaru Audi Marissa dan Anthony Xie Bikin Lega
-
Terungkap Rincian Mahar Pernikahan Boiyen, Punya Makna Mendalam di Balik Angka Cantik
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Perjalanan Saeruroh, Penjual Sosis yang Tampil di 2025 Panggung JFW dan Dipeluk Dian Sastro
-
Hifdzi Khoir Bongkar Souvenir Pernikahan Boiyen, Unik Banget!
-
Duo Duda Bikin Heboh, Desta dan Andre Taulany Gandengan saat Jadi Groomsmen Boiyen
-
Pilu Helwa Bachmid: Dinikahi Habib Bahar bin Smith Tanpa Mahar dan Dinafkahi Seingatnya
-
Tak Tahu Soal Pacaran, Rafael Tan Kaget Diundang ke Pernikahan Boiyen: Ini Bercanda?
-
Helwa Bachmid Ungkap Momen Janggal di Hari Nikahnya dengan Habib Bahar bin Smith, HP Keluarga Disita
-
Model Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Rahasianya dengan Habib Bahar, Ungkap Penderitaan Setahun