Suara.com - Lagu terbaru dari Ungu feat Lesti Kejora berjudul Bismillah Cinta menduduki trending YouTube sejak perilisannya pada 1 April 2021. Kini, video musik lagi tersebut sudah mencapai 6,3 juta tayangan.
Hal itu pun menuai respon Pasha, vokalis band Ungu. Ia bersyukur atas pencapaian yang luar biasa itu.
"Alhamdulillah otw 6M dalam 2 hari. Kira-kira bisa tembus di 10M nggak ya dalam 3 hari?? #trending1 #ungulesti #bismillahcinta #stillnumber1," tulis Pasha di instagramnya, Minggu (4/4/2021).
Unggahan Pasha Ungu itu diiringi potongan layar video Bismillah Cinta. Para penggemar pun berbondong-bondong mengaminkan harapan suami Adelia itu.
"Alhamdulillah Ungu berkarya lagi dan seperti biasa selalu meledak karya-karya Ungu" komentar @desyahermanto.
"Bismillah ka pasha kita gempur terus ayo gaess lesty lovers leslar lovers," timpal @ciedabmout878.
"Bismillah kita masih semangat streaming terus dan alhamdulillah masih trending 5 negara," balas @opiopimaulid.
Lagi ini juga menjadi comebacknya Pasha Ungu ke dunia hiburan usai menjadi walikota Palu beberapa waktu lalu. Lagu bertajuk “Bismillah Cinta” pun diciptakan Pasha untuk sinetron berjudul sama dengan berduet bareng Lesti Kejora.
Baca Juga: Rizky Billar Pinjam Mobil Mewah untuk Datang ke Nikahan Atta-Aurel
“Lagu ini adalah lagu religi yang ringan dan mudah dipahami. Pesannya jelas, nuansa Ramadhan-nya sangat kuat. Suara Lesti mewarnai lagu ini dan memberikan satu nilai lebih,” ujar Pasha mewakili Ungu belum lama ini.
Lesti Kejora sendiri mengaku senang bisa berkolaborasi dengan Band Ungu. Pelantun Ku Lepas dengan Ikhlas itu berharap lagu Bismillah Cinta bisa booming dipasaran.
“Semua orang bisa menyanyikan Bismillah Cinta dan dan menikmatinya. Semoga setelah mendengarkan “Bismillah Cinta”, ada hikmah positif untuk kehidupan kita. Semoga banyak yang senang dengan Bismillah Cinta, lagunya meledak, dan menjadi sejarah baru,” kata Lesti Kejora berharap.
Diketahui, ini menjadi kali kedua Ungu berkolaborasi dengan penyanyi dangdut setelah sebelumnya bersama Iis Dahlia di lagu “Hampa Hatiku”.
Sedangkan ini adalah pertama kali bagi Lesti Kejora berkolaborasi dengan band dalam sebuah lagu.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Ungkap Reaksi Rizky Billar saat Tahu Hamil Anak Ketiga: Syok!
-
Anak Kedua Baru 4 Bulan, Rizky Billar Was-was Saat Tahu Lesti Kejora Hamil Lagi
-
Gara-Gara Gaya Bicara, Lesti Kejora dan Rizky Billar Kerap Disangka Bertengkar
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
-
Rizky Billar Bongkar Ngidam Unik Lesti Kejora: Dari Villa Kini Minta Klinik Kecantikan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul