Suara.com - Musisi Anji menyoroti kicauan Julian Jacob soal peraturan pemerintah (PP) mengenai royalti musik. Khawatir terjadi salah paham, pelantun Dia ini meluruskannya.
Ada tiga poin yang dijelaskan Anji merujuk pada kicauan Julian Jacob. Pertama soal pernyataan pacar Brisia Jodie ini yang mempersilakan lagunya diputar siapapun tanpa harus membayar kepadanya.
Sebagai contoh, pelantun Fly Tango ini tak masalah lagunya diputar mulai dari pekerja bangunan hingga hotel.
"Dipersilakan memutar sepuas hati tanpa perlu kasih royalti ke saya," tulis Julian Jacob.
Bagi Anji, pemahaman tersebut bisa membuat orang-orang salah paham.
"Jika musisi seperti Julian Jacob dan beberapa lain beranggapan seperti ini, pantas saja banyak orang awam protes," kata Anji.
Anji meluruskan, PP mengenai royalti musik bukan berarti deretan orang yang memutar lagu harus membayar kompensasi karya. Melainkan mereka yang menggunakan lagu untuk kepentingan komersial.
"Toko kecil, warung, kuli bangunan yang lagi kerja atau siapapun, tidak harus membayar royalti. Bukan begitu maksud dari PP 56 tahun 2021," kata Anji.
Agar memperjelas pemahaman, Anji memperlihatkan pasal mengenai ketentuan siapa yang harus membayar royalti. Diantaranya (a) Seminar dan konferensi komersial; (b) restoran, kafe, pub, bar, bistro, kelab malam, diskotek; (c) konser musik; (d) pesawat udara, bus, kereta api dan kapal laut; (e) pameran dan bazar; (f) bioskop.
Baca Juga: Bolehkan Lagunya Diputar Gratis, Julian Jacob: Karya Bukan Melulu soal Duit
Poin kedua, Anji sepakat bahwa berkarya tak melulu soal uang. Tapi bicara soal peraturan mengenai royalti, ini adalah bentuk perjuangan musisi untuk dihargai karyanya.
"Ketika hak komposer tidak dihargai, sebagaimana terjadi di Indonesia sejak dulu, musisi pantas memperjuangkannya," ucap Anji.
Terakhir, Anji menegaskan, akan bahaya jika komentar tersebut akhirnya diamini masyarakat. Sehingga penting baginya meluruskan pendapat Julian Jacob.
"Bahaya jika anggapan yang beredar di masyarakat menjadi salah seperti slide ketiga," kata musisi 42 tahun tersebut.
Kekinian, Julian Jacob akhirnya meminta maaf terhadap kicauan yang akhirnya timbul pro kontra. Tak ingin melanjutkan, mantan pacar Marion Jola ini menyudahinya.
"Dengan segala hormat, saya meminta maaf atas cuitan saya yang ternyata bersifat misleading atau salah paham kepada beberapa pihak," kata Julian Jacob.
Berita Terkait
-
Cara Sheila Marcia Ceritakan Dosa Masa Lalunya dengan Anji ke Anak
-
Leticia Joseph Dicibir Menang GADIS Sampul karena Anak Artis, Sheila Marcia Skakmat Netizen
-
7 Penyanyi Putuskan Rehat karena Pita Suara Bermasalah, Terbaru Anji
-
Unggahan Leticia Usai Juara Gadis Sampul 2025 Disorot, Anji Manji Sang Ayah Kandung Tak Disebut
-
Review Film Rest Area: Ketika Singgah Jadi Awal Petaka Maut!
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari