Suara.com - Kabis Humas Polda Metro Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan adanya laporan dari Irni yang mengakui sebagai mantan asisten rumah tangga (ART) Desiree Tarigan dan Bambang Reguna Bukit alias Bams eks Samson.
"Jadi 14 April yang lalu melaporkan ke Polda Metro Jaya bahwa yang bersangkutan dirampas kemerdekaannya sesuai dengan persangkaan di Pasal 333 KUHP Juncto Pasal 30," kata Yusri Yunis di Polda Metro Jaya, Kamis (15/4/2021).
Kini laporan itu sedang dalam tahap penyelidikan oleh Polda Metro Jaya. Seperti yang tertera dalam laporan polisinya, Irni melaporkan Vino, Prianka Reguna Bukit, Bambang Reguna Bukit (Bams eks Samsons) dan Desiree Tarigan.
"Yang dilaporkan ke PMJ dengan terlapor ada 4 orang yang sekarang msih dalam tahap penyelidikan dari penyidik," ungkapnya.
Ditambahkan Yusri Yunus, pihak kepolisian sudah melakukan klarifikasi kepada Irni. Rencananya mereka akan menghadirkan dua saksi atas laporan tersebut.
"Kemarin kami sudah klarifikasi kepada pelapor sendiri dengan membawa bukti-bukti yang ada," terangnya.
"Kemudian hari ini jam 2 siang ada dua orang saksi yang melihat yang rencananya akan kita klarifikasi hari ini dengan membawa bukti kepada penyidik," sambungnya lagi.
Pihak kepolisian berencana memanggil pihak terlapor yang tak lain Desiree Tarigan, Bams eks Samsons dan dua orang lainnya. Namun belum diketahui kapan pastinya.
Baca Juga: Hotman Paris Dilaporkan ke Peradi, Tim Hotma Berharap Izin Praktik Dicabut
"Rencana ke depan nanti kalau sudah terkumpul semuanya baru akan kita klarifikasi kepada para terlapor masih kita jadwalkan karena ini masih dalam tahap penyelidikan. Terlapornya nanti kita panggil," tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Bambang Reguna Bukit alias Bams eks Samson serta ibunda, Desiree Tarigan dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh perempuan yang mengaku sebagai asisten rumah tangga (art) dari ibu dan anak itu.
Irni nama si art mengaku disekap selama dua hari pada 24 hingga 24 Februari 2021. Bahkan handphonenya ikut disita .
"Handphone saya disita dua hari sama orang-orang. Mataku dicolok-colok sampai dia ngatain aku gila, apalah segala macam," kata Irni menahan tangis.
Irni diduga telah menjadi mata-mata untuk seseorang berinisial M.
"Dituding merusak rumah tangganya, dituding menerima bayaran untuk mematai. Itu semua tidak benar," tutur Irni.
Berita Terkait
-
Dari Hobi Kuliner, Kompaknya Persahabatan Rieta Amilia dan Desiree jadi Juri di ICA Chef Expo 2025
-
Dulu Nangis-Nangis 'Dibuang' Hotma Sitompul, Desiree Tarigan Kini jadi Pengusaha Sukses
-
Ditho Beberkan 4 Warisan Hotma Sitompul yang Lebih Berharga dari Harta atau Properti
-
Kedekatan Ibu Nagita Slavina dengan Mantan Istri Hotma Sitompul Mendadak Disorot
-
Sosok Desiree Tarigan, Mantan Istri Hotma Sitompul Pemilik Toko Kue Mamitoko
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z