Suara.com - Hari-hari menjadi seorang ibu tengah dirasakan oleh artis cantik Asmirandah. Diketahui Asmirandah melahirkan anak pertamanya yang diberi nama Chloe Emmanuelle van Wattimena di momen Natal pada (25/12/2020).
Lewat Instagram Story, istri Jonas Rivanno ini baru-baru ini memposting curhatannya. Asmirandah bilang tak suka melihat anak dibanding-bandingkan karena menurutnya perkembangan setiap anak tidak ada yang sama.
"Mohon maaf nih.. walaupun aku ibu baru.. tapi aku juga nggak suka kalau baca anak temenku dibanding-bandingin.. kebayang nggak anak kita yang dibandingin aja seorang ibu pasti rasanya gimanaa gitu.. (Sabar sihhh.. tapi pengen getok juga kan)," ujar Asmirandah di Instagram Story miliknya hari ini, Selasa (11/5/2021).
Asmirandah juga mengingatkan para ibu untuk tidak usah mendengarkan omongan orang. Menurutnya, anak sehat tidak dinilai dari gemuk atau kurus, yang penting menurut dokter tumbuh kembangnya bagus.
"Aku paling suka kalau baca followersku komennya positif, atau sharing bareng yang malah bikin hati tenang bukan emosi. Buat para ibu-ibu nggak usah khawatir anak sehat itu bukan dinilai dari gemuk atau kurus.. nggak semua bayi harus gemuk kok, yang penting selama ke dokter anak, dokter bilang bagus," lanjut artis cantik 31 tahun itu.
"Dokter pasti akan menjelaskan bagaimana tingkatan perkembangan anak kita. Jangan dengerin omongan orang.. mohon maaf nih.. yang punya anak kan kita.. yang kasih makan juga kita.. jadi nikmatin aja waktumu dengan keluarga (masing-masing hidup)," tutupnya.
Sementara itu belum lama ini, Asmirandah ngajak Chloe ke pantai pertama kalinya. Baby Chloe tampak senang menghabiskan waktu di pantai. Begitu juga Asmirandah yang nggak pernah menginjakkan kaki di pasir pantai sejak sebelum pandemi.
"Pertama kali ke laut.. Chloe happy banget. Apalagi Mama.. secara selama sebelum pandemi yaa gak nginjek pasir laut," kata Asmirandah di Instagram kemarin (10/5/2021). Kamu setuju nggak nih dengan pendapat Asmirandah?
Baca Juga: Diajak ke Pantai, Putri Asmirandah Gemesin Banget
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Sarwendah, 4 Artis Ini Pilih Bayi Tabung Tanpa Masalah Kesuburan
-
Asmirandah Dilarikan ke Rumah Sakit, Kaki Robek Sampai Dapat Delapan Jahitan
-
Plot Twist! Kisah Dahlia Poland - Fandy Mirip Asmirandah - Jonas, Awalnya Mualaf Demi Menikah
-
Jejak Fandy Christian dan Jonas Rivanno: Balik ke Kristen Usai Mualaf, Satu Sempat Tersangka
-
Asmirandah Ajak Ibu Berjuang Demi Nutrisi Anak, Ini 3 Rahasia Cukupi Kebutuhan Zat Besi Chloe!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z