Suara.com - Artis Astri Ivo sedang berduka. Suaminya, Dariola Yusharyahya dilaporkan meninggal dunia pagi ini.
Kabar duka tersebut disampaikan ke publik oleh pesinetron Meidiana Hutomo di Instagram pada Minggu (11/7/2021).
"Telah berpulang ke Rahmatullah Dariola bin Yusharyahya. Lahir: 5 September 1962. Wafat: 11 Juli 2021, pukul 07.15 WIB," bunyi foto duka yang diunggah Meidiana Hutomo.
Di situ juga dituliskan alamat rumah duka almarhum. Dimana pihak keluarga meminta maaf dan berharap almarhum meninggal dalam keadaan husnul khotimah.
"Insyaallah almarhum husnul khotimah, ditunggu surga Allah ta'ala. Mohon dimaafkan segala kesalahan dan kekhilafan almarhum. Aamiin ya Rabbal Alaamiin," lanjut bunyi keterangan tersebut.
Dari kabar duka itu, diketahui pula bahwa jenazah Dariola Yusharyahya disemayamkan di rumah duka di Sektor 8 Bintaro Jaya, Tangerang Selatan. Pemakaman bakal dilakukan di TPU Jeruk Purut dengan tak menerima pelayat.
Belum diketahui penyebab meninggalnya Dariola Yusharyahya. Di keterangan foto keterangan duka cita itu, Meidiana Hutomo lantas menuliskan kata-kata menguatkan untuk Astri Ivo.
"Inaaang @astrie_ivo my bestie. Sediiiih pagi ini dengar berita bang Ola berpulang ke rahmatullah. Semoga sabar ikhlas menghadapi ketetapan Allah ya Aci sayang. Sedihnya lagi karena PPKM nggak bisa takziah. Peluuuk inang," tulisnya di keterangan foto tersebut.
Sontak saja, unggahan itu langsung dibanjiri komentar dari netizen dan rekan selebritis.
Baca Juga: Innalillahi, Uut Permatasari Bagikan Kabar Duka
"Mba ci @astrie_ivo semoga Allah jadikan kubur beliau raudhah min riyathil jannah ya," kata @_ummi_pipik_ di kolom komentar.
"Innalilahi Wainnailahi Rojiun, turut berduka cita yang mendalam mbak aci @astrie_ivo insyaAllah almarhum husnul khotimah," imbuh @kristinadangdut.
Dariola Yusharyahya menikah dengan Astri Ivo pada Januari 1986. Dari pernikahannya ini, mereka dikaruniai tiga putra yakni Kevin Arighi, Adrio Faresi, dan Riedo Devara.
Dariola Yusharyahya sendiri merupakan adik dari aktris Zoraya Perucha.
Berita Terkait
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Aktor Veteran Ahn Sung Ki Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun Akibat Kanker
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU
-
6 Film Terbaru Jerome Kurnia, Penerbangan Terakhir Lagi Tayang di Bioskop
-
Benarkah Skrip Stranger Things 5 Pakai ChatGPT?
-
Eksistensi Arif Brata: Antara Akting, Jati Diri Komika, dan Pandangan Materi 'Pinggir Jurang'
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
7 Panduan Lengkap War Tiket BTS Jakarta 2026, Dari Presale hingga Hari-H
-
Series Cinta Mati Dinilai Mirip Kisah Aurelie Moeremans, Tayang di WeTV
-
Skandal di Balik Nussa, Dugaan Perselingkuhan Kreator Berujung Sengketa IP
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Secrets Drama Thriller Terbaru Netflix, Angkat Resiliensi Mantan Pekerja Seks