Suara.com - Istri Cyril Raoul Hakim atau Chiko Hakim, Citra Soeroso, dikabarkan meninggal dunia hari ini, Rabu (14/7/2021). Berdasarkan unggahan Sabria Kono, mendiang sempat dilarikan ke rumah sakit.
Hingga kini, penyebab meninggalnya wanita bernama lengkap Citra Pranindita Soeroso ini belum diketahui.
Namun, menilik beberapa ucapan bela sungkawa dari para kerabat yang di-repost oleh Chiko Hakim di akun Instagram-nya, diduga mantan kekasih Dude Herlino itu meninggal setelah berjuang melahirkan anak kedua.
"MashaAllah terakhir kita cetingan pun pas kamu ultah Juni lalu, tapi cuman bales makasih, dan bilang kamu kangen aku, biasanya panjang kamu cerita, ga taunya kamu lagi berjuang ya," tulis salah satu sahabat Citra @vandasakinadamayanti.
Kemudian ia mendoakan untuk anak pertama dan anak dua dari Citra dan Chiko.
"Gapapa, kamu yang tenang ya, semua Che dan adiknya yang baru lahir bisa sebaik hati, sepintar dan se-perfect kamu. Chicco juga suami dan bapak yang hebat," sambungnya.
Selain itu, salah seorang sahabat yang lain pun mengatakan bahwa Chiko sempat mencari donor ASI.
"Baru beberapa hari yang lalu komunikasi sama kak @chikohakim menanyakan kondisi mereka, dan baby-nya. Di mana hari itu kak Chiko lagi mencari donor ASI untuk baby-nya, dan memohon doa kesembuhan bagi kak Citra maupun dirinya," tutur pemilik akun @kenny_moviemaker89.
Tetapi tak berapa lama kemudian sahabat Chiko ini mendapat kabar bahwa Citra meninggal dunia.
Baca Juga: Elvy Sukaesih Berduka, Pedangdut Neneng Anjarwati Meninggal karena COVID-19
"Kita sama-sama berdoa dan berharap kak Citra sembuh, tapi Tuhan berkehendak lain. Sedih banget, masih punya hutang janjian ke rumah dan ngobrol-ngobrol sama kak Citra tapi gak kesampaian," pungkasnya.
Meski kabar meninggalnya Citra sudah diketahui publik, Chiko belum memberikan pernyataan resmi terkait kepergian sang istri.
Berita Terkait
-
MAKI Laporkan Rekening Gendut Istri Pejabat Kemenag Senilai Rp32 Miliar ke KPK
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV